Support Pasien Isoman, Kades Kirim Doa dan Kebutuhan Pokok
JATI AGUNG - Pemerintah desa (Pemdes) Fajarbaru bersama warga terus memberikan dukungan kepada warga lainnya yang tengah melaksanakan Isolasi Mandiri (Isoman) yang terpapar Covid 19. Selama dua bulan terakhir, warga Desa Fajarbaru yang terpapar Covid 19 mencapai 14 orang. Hal inilah yang membuat pemdes bersama warga terus menggalang dana untuk memenuhi kebutuhan warga yang sedang isolasi tersebut. Kades Fajarbaru M Agus Budiantoro mengatakan, cepat tanggap yang dilakukan pihaknya semata-mata hanya ingin memberikan semangat kepada warga yang isolasi mandiri agar tetap semangat. \"Kami ingin mencoba memberikan ketengan kepada warga guna meningkatkan imun mereka juga,\" ungkapnya kepada Radar Lamsel, Senin (12/7). Ia menambahkan, bantuan-bantuan yang mereka sediakanpun kebanyakan swadaya masyarakat yang juga sedikit ditopang oleh Dana Desa (DD). \"Saya berharap semua warga terus menanamkan kepedulian kepada warga lainnya yang sedang menghadapi ujian dan cobaan, Alhamdulillah warga kami sangat antusias membantu,\" tuturnya. Buktinya sambung Budi, setiap bulan melalui Gerakan Shodaqoh Seribu Sehari (G3S) yang diprakarsai oleh Badan Amil Zakat Desa (Bazisdes) Fajarbaru selalu mendapatkan dana lebih dari Rp 10 juta. Alhamdulillah para donatur yang mulia kegiatan GS3 Bazisdes Fajar Baru kami sampaikan bahwa dana terkumpul bulan ini mencapai Rp.15.533.000,\" ucap dia. Dan setiap bulannya juga tambah mantan Aktifis HMI itu selalu dibagikan kepada warga yang membutuhkan. \"Untuk bulan ini dibagikan kepada 89 mustahiq berupa sembako, termasuk juga warga yang terdampak covid 19,\" tuturnya. Ia juga menyampaikan terimakasihnya kepada warga Desa Fajarbaru yang konsisten memberikan bantuan kepada warga lainnya meskipun hanya Rp 1.000 satu harinya. \"Diucapkan terimakasih atas partisipasinya para dermawan yang mulia, semoga Allah SWT selalu melimpah ruah kan rezeki kepada kita semua, dan tetap istiqamah dalam kebaikan,\" jelasnya.(kms)
Sumber: