DD 25 Desa Belum Cair

DD 25 Desa Belum Cair

KaLIANDA – Realisasi pencairan anggaran Dana Desa (DD) tahap II Tahun 2021 di Kabupaten Lampung Selatan nyaris rampung. Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Lamsel, memastikan telah mencairkan DD sebanyak 231 desa dari 256 desa yang ada di Bumi Khagom Mufakat ini. Kepastian itu disampaikan Kepala Bidang Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat dan Pengelola Keuangan Desa DPMD Lamsel, M. Iqbal Fuad, Kamis (19/8). Dia memastikan, pencairan DD Tahap II terus dikebut secara maraton. Sejauh ini, dia menegaskan sudah mencairkan sebnayak 231 desa dari 256 desa yang ada di Kabupaten Lamsel. “Ya, terus bergulir prosesnya. Kita kebut terus sampai semua persyaratannya lengkap dan bisa di proses langsung pencairannya. Karena, jika ada kekurangan syarat administrasi tidak bisa cair,” ungkap Iqbal via sambungan telepon, kemarin. Sejauh ini, imbunya, terdapat tiga desa lain yang siap diajukan ke Kantor Pelayanan Pembendaharaan Negara (KPPN) untuk proses pencairannya. Sementara itu, 22 desa lain sisanya masih dalam masa perbaikan di aplikasi sistem keuangan desa (Siskeudes). “Kami berharap dalam waktu dekat ini sudah selesai semua perbaikannya. Sehingga, mereka bisa melakukan pencairan dan langsung melaporkan realisasinya untuk proses pencairan berikutnya di tahap II,” imbuhnya. Lebih lanjut Iqbal mengatakan, pagu DD Tahap II mencapai mencapai Rp105.103.211.600. Atau senilai 40 persen dari pagu DD selama satu tahun anggaran. “Rata-rata pencairan DD pada tahun 2021 ini diutamakan untuk pemberian Bantuan Langsung Tunai (BLT). Selain itu, masih fokus dalam penanganan pencegahan penyebaran covid-19 di tingkat desa,” pungkasnya. (idh)  

Sumber: