Arus Balik Harga Tiket Bus Naik 30 persen
SIDOMULYO – Pada arus balik lebaran 1437 hijriah harga tiket bus antar provinsi naik hingga 30 persen. Di Kecamatan Sidomulyo seluruh loket penjualan tiket bus dibanjiri oleh pemudik yang hendak meninggalkan Lampung Selatan hingga Minggu (10/7). Informasi yang berhasil dihimpun Radar Lamsel, kenaikan harga tiket ini terjadi sejak hari Jum’at (8/7). Kenaikan ini berlaku untuk semua class, VIP, Executive dan Patas. Munandar (35) salah seorang penjaga loket bus diwilayah tersebut membenarkan jika kenaikan ini berlaku untuk semua class. “Naik 30 persen, karena arus balik sudah mencapai puncaknya,” kata dia kepada Radar Lamsel, Minggu (10/7). Dia mencontohkan untuk tujuan Solo misalnya. Jika harga tiket bus patas Rp 340 ribu, naik menjadi Rp 400 ribu. Sedangkan untuk kelas executive yang semula Rp 380 ribu menjadi Rp 440 ribu dan kelas VIP yang semula Rp 400 ribu menjadi Rp 460 ribu. Munandar mengatakan di arus balik kali ini mengalami peningkatan yang signifikan jika dibandingkan dengan arus mudik. “Meningkat 100 persen,” ujar dia. Dia menjelaskannya jika pada bulan suci ramadhan hanya 4 hingga 5 unit bus yang berangkat dalam sehari. Dalam arus balik kali ini tidak kurang dari 10 unit bus yang berangkat per harinya. “Dalam sehari 10 unit bus diberangkatkan untuk tiap-tiap class,” katanya lagi. Lebih lanjut Munandar mengatakan pemudik yang hendak meninggalkan Lamsel didominasi oleh penumpang tujuan Jawa Tengah, Seperti Jogja Semarang dan Solo. “Hampir 50 persen tujuan Jawa Tengah,” ungkap pria berkumis tipis ini. Hal senada juga dikatakan Fitri (40) salah seorang penjaga loket bus diwilayah Sidomulyo ini membenarkan jika kenaikan sudah terjadi sejak H+3 lebaran. Pasalnya penumpang bus untuk tahun ini miningkat jika dibandingkan lebaran tahun lalu. “Sejak hari Jum’at semua harga tiket bus naik, tahun lalu harga tiket juga naik namun jumlah armada yang diberangkatkan tidak sebanyak tahun ini” ujar dia. Kenaikan ini baru akan mengalami penurunan secara berangsur, tanggal 16 hingga 20 sudah mulai menurun hingga 20 persen. Harga tiket akan kembali normal per tanggal 21 Juli 2016. “Harga tiket akan kemabali normal mulai tanggal 21 Juli,” pungkasnya. (ver)
Sumber: