Bupati Segera Isi Jabatan Kosong
KALIANDA – Bupati Lampung Selatan H. Zainudin Hasan akan segera melakukan pengisian jabatan kosong akibat ditinggal pensiun, mutasi bahkan yang meninggal di sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Kabupaten Khagom Mufakat ini. Pasalnya, dari hasil inspeksi mendadak yang dilakukan pada awal masuk kerja banyak jabatan kosong terutama pada kepala seksi (kasi) dan kepala bidang (kabid) di beberapa satuan kerja (satker). \"Saya minta kepada BKPL untuk segera menginventarisasi yang kosong-kosong ditinggal pensiun, mutasi dan ada juga yang sudah meninggal. Jangan dikosongkan terlalu lama nanti mengganggu kinerja,\"ungkap Zainudin belum lama ini. Menurutnya, pengisian sejumlah kekosongan jabatan tersebut tidak akan menunggu tanggal 18 Agustus, mendatang. Tetapi, akan dilakukan pengisian jabatan pelaksana tugas (Plt.) dalam waktu dekat. \"Ini sifatnya darurat. Kita tidak perlu tunggu bulan depan. Ajukan kepada saya orang-orangnya untuk di Plt. kan terlebih dahulu. Apalagi yang sifatnya untuk pelayanan masyarakat,\"tukasnya. Terpisah, Kepala BKPL Lamsel Akar Wibowo, SH tengah menginventarisir sejumlah jabatan kosong yang ada di beberapa SKPD. Bahkan, pihaknya telah mencatat seluruh perintah Bupati pada saat sidak. \"Sedang kami inventarisir jumlahnya yang kosong-kosong. Utamanya pada jabatan kasi dan kabid yang bersifat pelayanan. Nanti, apabila sudah siap akan kami ajukan ke Bupati untuk di Plt. kan,\"terang Akar Wibowo. (idh)
Sumber: