Muhammad Taufik Menguat Calon Direktur PDAM
KALIANDA – Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan masih merahasiakan siapa sosok Direktur PDAM Tirta Jasa yang ditetapkan berdasarkan seleksi calon direktur PDAM oleh tim independen. Kendati begitu nama Muhammad Taufik, S.Sos menguat sebagai calon direktur definitif pasca pengumuman skoring yang berhasil memperoleh nilai tertinggi. Mantan anggota DPRD Lampung Selatan itu meraih nilai 568. Disusul diperingkat kedua Edy Susanto mendapat nilai 545, lalu Yuswanizar mendapat nilai 515 dan Syaifullah mendapat nilai 488. Informasi terbaru Pemkab Lamsel telah menjadwalkan pelantikan Direktur PDAM Tirta Jasa pada Selasa (19/7) pekan depan. Plt. Sekkab Lamsel Ir. Erlan Murdiantono membenarkan jadwal pelantikan tersebut. Namun dia menolak untuk menyebut siapa yang akan dilantik menjadi Direktur PDAM. Menurut Erlan, kesepakatan jadwal pelantikan diputuskan berdasarkan hasil musyawarah Tim Independen pelaksana seleksi Direktur. \"Mudah-mudahan tidak ada halangan. Jadi, tim sudah menetapkan pelantikan pada 19 Juli mendatang,\"ungkap Erlan melalui sambungan telepon Rabu (13/7). Mantan Kadisbun Lamsel ini mengungkapkan alasan dirinya tidak menyebut siapa calon Direktur yang akan dilantik lantaran tak ingin mendahuli atasan. Sebab, selain keputusan dari Tim Independen yang telah menggelar seleksi, hak preogatif Bupati Lamsel H. Zainudin Hasan dalam memilih satu dari empat nama calon direktur juga harus dihormati. \"Tim independen sudah menskoring hasil seleksinya. Kan sudah diumumkan di koran juga,” ungkap Erlan. Yang paling penting, Erlan mengungkapkan siapapun orang yang menjadi Direktur PDAM Tirta Jasa Lamsel mampu mengemban tugas dengan baik. Utamanya dalam mengembangkan dan meningkatkan pelayanan dibidang penyediaan air bersih untuk mastarakat. \"Jadi, kita lihat saja siapa nanti yang bakal dilantik oleh Pak Bupati,\"tutupnya. (idh/edw)
Sumber: