STIE Muhammadiyah Kalianda Jalin Kerjasama dengan Radar Lamsel
KALIANDA – Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Muhammadiyah Kalianda terus membangun kerjasama dengan surat kabar Radar Lamsel. Kesepakatan keduabelah pihak dalam membangun hubungan jangka panjang itu ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) di Kampus STIE Muhammadiyah Kalianda, Rabu (20/7/2022). Point penting yang disepakati antara surat kabar lokal terbesar dan kampus favorit putra-putri Kalianda itu yakni membangun kualitas sumberdaya manusia di Bumi Khagum Mufakat. Ketua STIE Muhammadiyah Kalianda Susilawati, S.Sos, M.IP mengatakan bahwa kerjasama seperti ini memiliki tiga manfaat penting yakni bermanfaat bagi kampus, bagi dosen dan bagi masyarakat.
“ Kampus kami ini adalah kampus lokal yang mahasiswanya cukup banyak untuk kategori sekolah tinggi di Lampung Selatan. Untuk itu kerjasama dengan Radar Lamsel semacam membukakan pintu bagi mahasiswa dan dosen untuk menyumbangkan pemikiran lewat tulisan,” ujar Susilawati saat menerima kunjungan Radar Lamsel cs.Pentolan STIE Muhammadiyah Kalianda ini bilang kerjasama jangka panjang merupakan hal yang patut disyukuri. Sebab era sekarang adalah zamannya kolaborasi satu sama lain.
“ Ini sekaligus bentuk pengabdian kami kepada masyarakat juga. Karena dosen tidak hanya mengajar di kelas-kelas saja namun di luar kampus pun seorang dosen masih harus mengabdi kepada masyarakat salah satunya menyumbangkan pemikiran, ide serta gagasan lewat surat kabar,” tandasnya.Pemimpin Redaksi (Pemred) Radar Lamsel Veri Dial Ariyatama mengatakan bahwa semangat surat kabar dan semangat kampus tidak jauh berbeda. Sama-sama bertanggungjawab dalam mengedukasi masyarakat.
“ Satu nafas dalam perjuangan didik mendidik. Jika kampus mendidik mahasiswa maka surat kabar mendidik pembacanya. Tentu dengan kolaborasi ini dapat memberi dampak positif bagi keduabelah pihak,” sebut dia.Sejatinya Muhammadiyah tidaklah asing terhadap kerja-kerja surat kabar sejak Ormas keagamaan ini lahir hingga sebesar sekarang dengan banyak kampus berdiri kokoh di Republik ini.
“ Pendiri Muhammadiyah KH. Ahmad Dahlan adalah seorang pemred Suara Muhammadiyah, maka semangat perjuangan antara kampus STIE Muhammadiyah Kalianda dan surat kabar Radar Lamsel ini saling berkaitan,” pungkasnya ditutup dengan berjabat tangan. (vid)
Sumber: