Hilangkan Traumatik, Dinas PPPA Hibur Anak-anak Lewat Trauma Healing

Hilangkan Traumatik, Dinas PPPA Hibur Anak-anak Lewat Trauma Healing

CANDIPURO - Kehadiran Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), yang mendatangkan petugas trauma healing sedikit mengobati traumatik anak-anak yang terdampak banjir di Kecamatan Candipuro. Lokasi trauma healing itu dipusatkan di dua titik. Pertama di Balai Desa Banyumas, lalu di Masjid Agung Desa Beringin Kencana, Jumat (28/10/2022). Para pegawai dari Dinas PPPA menghibur anak-anak di sana dengan mengajak mereka bernyanyi. Anak-anak juga diberi makanan ringan. Langkah ini dilakukan Dinas PPPA sebagai bentuk kepedulian terhadap anak-anak yang kebahagiaannya terampas akibat banjir. Mereka membutuhkan hiburan karena fasilitas bermain yang terbatas.

\"Hari ini kita kirim petugas trauma healing untuk menghibur anak-anak kita di sana,\" kata Kepala Dinas PPPA Kabupaten Lampung Selatan, Anasrulloh, S.Sos kepada Radar Lamsel.
Rencananya, program trauma healing Dinas PPPA akan dilaksanakan sesuai kebutuhan anak-anak di Kecamatan Candipuro, dan juga Kecamatan Sidomulyo. Mengingat beberapa desa dua kecamatan itu jadi lokasi paling parah yang terserang banjir.
\"Sementara ini dua titik dulu. Tapi kita tetap keliling ke desa-desa lain,\" kata Anas. (rnd)

Sumber: