Murizal Pamit, Camat Sragi Diganti?
Ilustrasi Gambar--
SRAGI, RADARLAMSEL.COM – Murizal Efendi dikabarkan tak lagi menjabat sebagai Camat Sragi. Pertanda itu menjadi-jadi tatkala Murizal juga berpamitan dengan kepala desa dan langsung keluar dari grup whatsapp yang di dalamnya beranggotakan para kades.
Kades disana mengaku terkejut, sebab mundurnya Murizal cukup mendadak. Namun mereka cukup yakin melihat korelasi mundrunya Murizal dengan situasi yang terjadi di wilayah Sragi belakangan ini.
Kepala Desa Kuala Sekampung Budi Warkoyo mengaku, belum mengetahui pasti mundurnya Murizal Efendi sebagai pimpinan Kecamatan Sragi.
“Saya belum tahu kepastian seperti apa. Tapi semua kepala desa sudah tahu kabar penguduran diri pak Camat,” kata Budi memberikan keterangan kepada Radar Lamsel, Minggu (28/5) kemarin.
BACA JUGA:K2P Bantu Pembangunan Rumah Layak Huni
Meski Kabar ini belum pasti, namun kata Budi, pada Sabtu lalu telah menyampaikan pengunduran diri dan permohonan maaf kepada kepala desa melalui pesan di Grup Whatsapp kepala desa Sragi.
“Saya baru tahu kemarin, ketika pak Camat menyampaikan pengunduran diri dan meminta maaf kepada kepala desa di grup Whatsapp. Pak Murizal juga sudah keluar dari grup Whatsapp,” sambungnya.
Skeretaris Camat Sragi, Sumari Sasmito, juga mengamini kabar mundurnya Murizal Efendi dari jabatannya sebagai camat, meskipun ia belum mengetahui kebenarannya.
Sumari mengungkapkan, Murizal Efendi masih terlihat masuk kantor pada Jumat pekan kemarin untuk mengikuti kegiatan donor darah di Puskesmas Rawat Inap Sragi.
“Kabar ini belum pasti, orang kantor kemcamatan belum banyak yang tahu. Sebab, Pak Camat masih ngantor hari Jumat kemarin. Saya juga baru dapat kabar pagi tadi,” ucapnya.
Sementara itu Kasi Pemerintahan Kecamatan Sragi, Suhendri belum mengetahui penguduran diri Murizal Efendi.
“Saya enggak dengar kabar kalau pak Camat mundur. Jumat kemarin juga pak Camat masih masuk kantor, dan sempat ngobrol,” pungkasnya. (vid)
Sumber: