Perbaikan Jalan Pematang Baru Dimulai Tahun Ini

Perbaikan Jalan Pematang Baru Dimulai Tahun Ini

Dok.Radarlamsel – Inilah kondisi kerusakan jalan utama Desa Pematang Baru, Kecamatan Palas yang telah rusak parah. Rencananya perbaikan jalan akan direalisasikan tahun ini.--

PALAS, RADARLAMSEL.COM – Gagal  diperbaiki tahun lalu, kerusakan jalan utama Desa Pematang Baru, Kecamatan Palas akhirnnya akan diperbaiki tahun ini.

Penjabat Sementara Kepala Desa Pematang Baru, Muslim Idrus mengatakan, perbaikan jalan batal terealisasi di tahun 2022 lantaran anggaran terbentur penanggulangan bencana banjir yang terjadi di Kecamatan Candipuro dan Sidomulyo pada akhir tahun lalu.

“Jalan Pematang Baru awalnya akan diperbaiki pada akhir tahun menggunakan dana tanggap darurat. Tapi di waktu bersamaan ada bencana banjir di Candipuro sehingga perbaikan jalan ditunda,” kata Muslim kepada Radar Lamsel, Sabtu (6/4) kemarin.

Muslim mengungkapkan, meski gagal direalisasikan di akhir tahun 2022. Perbaikan jalan utama desanya tetap diajukan tahun ini, dan akan direalisasikan di pertengahan tahun ini.

BACA JUGA:Angkot Terbakar di SPBU Desa Sukabaru

“Perbaikan tetap kita ajukan di tahun, sekarang sepertinya sudah mulai tender. Insyaallah perbaikan terealisasi di pertengahan tahun ini,” sambung Muslim.

Muslim menjelaskan, total panjang jalan yang akan sepanjang 700 meter. Jalan tersebut akan ditingkatkan menjadi jalan cor beton.

“Total pengajuan ajalan sepanjang 700 meter. Kita juga mengajukan jalan diperbaiki menjadi jalan cor beton supaya tahan dari kerusakan,” ucapnya.

Sementara itu Dasim (45) salah satu pengguna jalan mengungkapkan, saat ini kerusakan jalan utama Desa Pematang Baru kian parah. Ia berharapan kerusakan jalan itu mendapat perbaikan di tahun ini.

“Ruas jalan disepanjang area persawahan ini sudah rusak parah, semua berlubang. Kami sebagai masyarakat mengharapkan perbaikan bisa terealisasi di tahun ini,” harapnya. (vid)

Sumber: