Baru Selesai Sholat Istisqo, Hujan Basahi Palas
PALAS – Harapan warga di Kecamatan Palas, agar hujan segera turun membasahi bumi, akhirnya bisa terkabul. Hal tersebut terjadi, setelah warga selesai menggelar sholat minta hujan (Istisqo) di lapangan Desa Bangunan dengan Imam Kyai Nurzamil yang juga Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Huda Desa Mekarmulya. Plt. Camat Palas, Bibit Purwanto mengatakan, digelarnya sholat Istisqo berharap agar hujan cepat turun dan tumbuhan bisa tumbuh dengan subur. Agar hujan kembali turun, ia meminta masyarakat yang ada di pedesaan agar melaksanakan kegiatan serupa. “Akibat kemarau panjang, banyak tanaman padi dan jagung yang mengalami gagal panen. Agar cepat turun, kami gelar sholat Istisqo bersama masyarakat. Alhamdulillah, setelah selesai menggelar sholat Istisqo, hujan turun hampir selama 30 menit di Kecamatan Palas,”kata Bibit Purwanto, Selasa (3/11). Hal sama dikatakan Danramil Palas, Kapten Kav Suyanto. Sholat Istisqo bukan hanya dilaksanakan oleh masyarakat, namun juga dari sekolah dan jajaran TNI AD di Lamsel. Keingian masyarakat agar hujan bisa turun membasahi bumi, sangat diharapkan agar tanaman bisa tumbuh kembali dan tanahnya tidak kering. “Kalau sudah kemarau, tentu banyak tanaman yang kering dan akhirnya mati. Begitu juga bisa mengakibatkan kebakaran, karena tanaman yang kering, cepat sekali kalau terkena api. Akhirnya, seperti di daerah lain banyak asap dan meresahkan masyarakat,”kata Suyanto. KH. Nafis Mustafa Qufron yang menjadi penceramah pada sholat Istisqo mengatakan, tuhan mungkin marah kepada manusia yang tidak mau bersyukur dan melaksanakan kewajibannya. Ia berharap masyarakat menjadi sadar dan mau merubah perilaku hidupnya dan selalu mengingat dengan sang pencipta. “Dengan diiringi do’a-do’a, mari kita berharap agar Alloh SWT mau mendengar dan menurunkan hujan. Karena akibat kemarau panjang, bukan hanya merugikan kita semua, tetapi alam juga ikut menjadi korban. Untuk itu, mari kita harus selalu mengingat dan menjalankan ibadah kepada Alloh,”kata Kya Nafis yang juga Ketua FKUB Kabupaten Lamsel. (gus)
Sumber: