Geledah Kediaman MS, Tim Kejari Lamsel Temukan Beberapa Dokumen

Geledah Kediaman MS, Tim Kejari Lamsel Temukan Beberapa Dokumen

--

SIDOMULYO, RADARLAMSEL.DISWAY.ID - Kejaksaan Negeri Lampung Selatan (Kejari Lamsel) akhirnya menggeledah kediaman MS, Selasa, 12 September 2023. Pengacara Negara terpaksa melakukan hal tersebut lantaran MS selalu mangkir ketika dipanggil.

Saat ini kejaksaan memang tengah melakukan penyelidikan dugaan perkara tindak pidana korupsi penyaluran dana kredit usaha rakyat (KUR) pada Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Pembantu Sidomulyo tahun 2022.

Penggeledahan yang dilakukan selama 3 jam itu dilakukan di dua titik, Dusun Kalimati, dan Dusun Muara III, Desa Bandar Dalam, Kecamatan Sidomulyo, Kabupaten Lampung Selatan, itu dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Lampung Selatan, Dwi Astuti Beniyati, S.H.,M.H.

Astuti juga didampingi Para Kasi dan Kasubagbin beserta Tim Penyidik Kejari Lampung Selatan, plus didampingi Tim Pengamanan dari Anggota Reskrim Polsek Sidomulyo. Dalam penggeledahan itu tim kejaksaan menemukan beberapa dokumen.

BACA JUGA:Petani Diminta Berinovasi Saat Musim Kemarau

"Semua dokumen yang kami temukan disimpan oleh saudara MS," ujar Kasi Intel Kejari Lamsel, Volanda Azis Saleh, S.H.,M.H. mewakili Kajari Lamsel. (rnd) 

Sumber: