Sindir gimmick Gemoy, PKS Dinilai Tidak Ada Kerjaan Mencampuri Urusan 'Dapur' dari Pasangan Lain

Sindir gimmick Gemoy, PKS Dinilai Tidak Ada Kerjaan Mencampuri Urusan 'Dapur' dari Pasangan Lain

Komandan Tim Fanta TKN Prabowo-Gibran, Arief Rosyid-Intan Afrida Rafni- (Istimewa---

RADARLAMSEL.DISWAY.ID -- Arief Rosadi selaku komandan Tim Fanta TKN Prabowo-Gibran menanggapi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang sindir gimmick 'Gemoy' pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.

Dilansir Disway.id, Arief Rosadi meyebut, partai politik penduduk Anies Baswedan dan Muhaimin (Anies-Imin) tersebut tidak ada kerjaan karena dianggap mencampuri urusan dapur dari pasangan lain. 

" Mestinya dia kerja untuk kandidatnya, jadi nggak usah campuri dapur orang lain. sampai mengomentari gemoy dan lain-lain kan gitu?," ujar Arief Rosyid di Rumah Pemenangan TKN Fanta HQ, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu, 26 November 2023.

 Arief Rasyid bahkan menyarankan sekaligus menganjurkan kepada partai lain untuk tidak selalu mencampuri urusan pasangan calon lainnya dan diminta fokus pada kandidatnya masing-masing. 

"Saya menganjurkan, menyarankannya teman-teman partai lain, caleg lain itu buat fokus bantu kandidatnya ya," kata Arief Rosyid. 

"Fokus bantu cari suara ya. Jangan kepo sama urusan kita yang sedang kita kerjain," sambungnya. 

Sebelumnya, Ketua TKN Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Rosan Roeslani juga turut menanggapi sindiran dari Partai politik yang tergabung dalam Koalisi Perubahan.

Dia mengatakan bahwa sindiran yang dilakukan oleh PKS itu merupakan hal wajar karena pastinya setiap orang memiliki pandangan yang berbeda-beda.

" Jika orang memiliki pandangan lain ya monggo saja silahkan, negara demokrasi ya kan? Silahkan saja," ujar Rosan Roeslani.

Dia tidak ingin mempermasalahkan hal tersebut dan dia memilih untuk tetap menyebarkan aura positif dan keterbukaan terhadap masyarakat khususnya anak muda.

" Bagi kami yang terpenting, TKN pak Prabowo-Gibran sudah jelas arah dari beliau, selalu sebarkan positif tone positif, aura yang positif, transparansi, keterbukaan, dan fokus kepada anak muda," jelasnya.

Dia meyakini dengan cara seperti itu, tidak akan ada berita bohong atau hoax dan black campaign yang muncul Dari pihak Prabowo-Gibran selama masa kampanye nanti.

"Saya yakinkan kedepannya kita tidak akan memberikan sesuatu yang hoax, black campaign atau menjelaskan paslon lain, bisa saya guarantee itu tidak akan keluar dari TKN," jelasnya.

Strategi 'Gemoy' lanjut dia, merupakan cara pihak TKN Prabowo-Gibran untuk menarik perhatian para anak muda.

Sumber: