Siap-siap Hadapi Libur Panjang,Dishub Lamsel Siagakan Personel
libur --blibli
KALIANDA,RADARLAMSEL.COM - Pemerintah resmi menetapkan cuti bersama pada perayaan Tahun Baru Imlek 2024 jatuh pada tanggal 9 Februari, mendatang. Dengan begitu, pekan ini menjadi waktu liburan panjang terhitung mulai 8-10 Februari 2024.
Kepala Bagian (Kabag) Organisasi Setdakab Lampung Selatan, Lutfi Ari Kurniawan menyatakan, keputusan cuti bersama itu merujuk pada Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri. Dan telah diturunkan dalam Surat Edaran (SE) Bupati Lamsel nomor 19 Tahun 2023 tentang hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2024 di lingkungan Pemkab Lamsel.
“Jadi hari libur terhitung dari 8 Februari Isra Mi’raj, 9 Februari cuti bersama dan 10 Februari itu libur nasional tahun baru Imlek 2024,” ungkap Lutfi saat dikonfirmasi Radar Lamsel, Selasa (6/2/2024).
Dibagian lain, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Lamsel, menyiagakan 36 personel dalam mengantisipasi kepadatan arus lalulintas pada libur nasional dan cuti bersama Isra Mikraj dan Tahun Baru Imlek 2024.
Plt. Kepala Dishub Lamsel, Harizon mengatakan, pihaknya menempatkan para personel Dishub guna membantu jajaran Polres Lampung Selatan dalam rangka memperlancar arus kendaraan baik dari arah Pelabuhan Bakauheni maupun dari Bandar Lampung.
BACA JUGA: LPJU Mati, Kota Kalianda Gelap Gulita
“Para personel yang kami tempatkan dalam satu titik ada 3 orang. Ada 4 titik dan dalam tiap titik terbagi menjadi 3 shif kerja,” ungkap Harizon via telepon.
Dia menerangkan, empat titik yang disiagakan personel Dishub mulai dari Seaport Interdiction Pelabuhan Bakauheni, Jalan Lintas Sumatra-Pantai Merak Belantung, Jalan Lintas Sumatra-Pantai Sebalang, dan Jalan Lintas Sumatra-Pantai Pasir Putih.
"Dari hasil rapat dengan jajaran Polres Lampung Selatan, di titik berarkan untuk mengantisipasi arus kendaraan yang menuju tempat wisata. Tujuannya untuk memperlancar arus kendaraan agar tidak macet," pungkasnya.
Sebelumnya, Polres Lamsel bersama instansi terkait menggelar rapat persiapan untuk menyusun strategi pengamanan. Baik di Pelabuhan Bakauheni, lalu lintas jalan, serta destinasi wisata yang ada di Kabupaten Lampung Selatan.
Kapolres Lamsel, AKBP. Yusriandi Yusrin, S.IK memimpin langsung rapat yang digelar di Aula GWL Mapolres Lamsel. Di sana juga ada pimpinan PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Bakauheni, Kepala BPTD, Kodim 0421/LS, Sat Pol-PP, serta beberapa instansi terkait.
Kapolres menyebut bahwa ada dua agenda besar di tengah pekan ini. Ada peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, dan juga Tahun Baru Raya Imlek. Langkah pengamanan dilakukan untuk menindaklanjuti SKB mengenai pembatasan operasional kendaraan sumbu III atau lebih.
Polres Lamsel bakal membuka 2 pos pelayanan yang disediakan di Pelabuhan Bakauheni, dan Bandara Radin Inten II. Kemudian ada juga 4 pos wisata yang berlokasi di Pantai Pasir Putih, Merak Belantung, Sebalang dan Exit Tol Sidomulyo.
Sumber: