Diare Merebak, Dinkes Lamsel Jelaskan Penyebabnya

Diare Merebak, Dinkes Lamsel Jelaskan Penyebabnya

--

KALIANDA, RADARLAMSEL.DISWAY.ID - Diare sepertinya tengah menyerang masyarakat. Dalam kasusnya, diare terjadi selama beberapa hari. Bahkan penderitanya bisa mengalami diare belasan kali dalam satu hari. Setidaknya begitulah kondisi yang ditemukan Radar Lamsel.

Kabid P2P Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Selatan, Jamaluddin, menerangkan penyebab merebaknya kasus diare seperti sekarang ini. Menurut dia, penyebabnya adalah infeksi virus, bakteri atau parasit. Bisa juga dikarenakan hal lain.

"Intoleransi terhadap makanan tertentu, seperti intoleransi terhadap laktosa," ujarnya saat dikonfirmasi Radar Lamsel, Selasa, 14 Mei 2024.

Jamal melanjutkan penyebab diare bisa juga karena stres dan kecemasan yang memengaruhi sitem pencernaan. Jamal memberi saran beberapa langkah pencegahan yang dapat dilakukan. Pertama, kebersihan pribadi dengan mencuci tangan.

BACA JUGA:Pemberhentian Aparatur Desa Bali Agung Tak Sesuai Prosedur

"Pakai sabun, terutama setelah selesai buang air besar dan sebelum makan adalah salah satu cara yang terbaik," katanya.

Kedua, keamanan makanan, kemudian memastikan makanan disiapkan dan disimpan dengan cara yang higienis. Lalu hindari makanan yang tidak dimasak dengan baik, terutama daging dan seafood. Serta konsumsi air yang aman.

"Minum air yang bersih dan aman. Jika tidak yakin, lebih baik minum air kemasan atau air yang dimasak hingga mendidih sebelum diminum," katanya. (rnd)

Sumber: