Kebun Kopi 1 Hektare Bisa Panen 4 Ton, Begini Caranya!

Kebun Kopi 1 Hektare Bisa Panen 4 Ton, Begini Caranya!

Foto : Istimewa - Radar Kapahiang.disway.id ----

RADARLAMSEL.DISWAY.ID - Dinas Pertanian Kepahiang menyebut jika kebun kopi 1 hektare dapat menembus angka panen 4 ton.

Dengan sistem yang bisa diterapkan oleh semua petani yang memiliki kebun kopi, Distan Kepahiang mempercayai kalau 1 hektare kebun kopi, dapat menghasilkan buah untuk dipanen dengan estimasi 4 ton.

Sistem kebun kopi yang dijelaskan oleh Distan Kepahiang, merupakan sistem yang mengatur pola penanaman kopi di lahan. Yaitu penanaman kopi menggunakan sistem pagar.

Dengan menerapkan kebun kopi sistem pagar, Distan Kepahiang meyakini kalau 1 hektare kebun kopi bisa menghasilkan 4 ton kopi dalam setahunnya.

Kepala Distan Kepahiang, Ir. Taufik menerangkan, penanaman kopi di kebun kopi dengan metode pagar ini, bisa  meningkatkan produktivitas kopi yang ada di Kabupaten Kepahiang. 

Mengingat komoditas ini menjadi andalan dan mayoritas dikelola oleh masyarakat daerah, dia menilai jika sistem ini bisa meningkatkan ekonomi masyarakat Kepahiang, khususnya yang berprofesi sebagai petani kopi.

Model penanaman kopi di kebun kopi menggunakan sistem pagar ini, dalam satu hektar jumlah populasi tanamannya bisa tembus hingga 4.000 batang kopi. Melalui perawatan yang rutin dan pemeliharaan yang baik, Taufik mengungkapkan kalau per batang nantinya bisa menghasilkan biji kopi sebanyak 1 Kg.

Dengan demikian dia mengatakan kalau dalam 1 hektare kebun kopi, metode atau sistem pagar ini bisa meningkatkan hasil panen kopi hingga mencapai 4 ton per tahun. Sistem penanaman pagar pada komoditas kopi ini menurut Taufik, sudah ditetapkan di berbagai daerah.

"Penerapan sistem pagar pada penanaman kopi ini merupakan upaya untuk meningkatkan produksi dan nilai tambah bagi petani, agar bisa meningkatkan kesejahteraan petani. Upayanya adalah dengan memberikan pendampingan kepada petani kopi untuk menerapkan sistem pagar. Perlahan kita ubah cara pandang para petani kopi mengenai cara tanam kopi yang lebih efektif dan efisien," ujar Taufik.(Radarkapahianh.disway.id)

Sumber: