Zulhas Bantu Lima Pondok Pesantren di Lampung Selatan
CEO Saburai Tv bersama Mendag Zulkifli Hasan ketika berada di Pondok Pesantren Roudhotul Ulum yang berada di Desa Serdang Kecamatan Tanjung Bintang--Arul
TANJUNGBINTANG,RADARLAMSEL-Menteri perdagangan Republik Indonesia DR (HC) Zulkifli Hasan menghadiri acara pelantikan pengurus cabang nahdatul ulama Lampung Selatan di Pondok Pesantren Roudhotul Ulum yang berada di Desa Serdang Kecamatan Tanjung Bintang
Kedatangan menteri perdagangan tersebut tampak di dampingi Rais ‘Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PB NU) KH Miftachul Akhyar.
Mendag Zulhas dalam sambutanya siap membantu PC NU Lampung Selatan dalam bidang ekonomi yang di peruntukan langsung untuk Pondok Pesantren yang ada di Lampung Selatan
"Nanti kita buat model atau contoh lima pesantren yang akan kita bantu dalam bidang ekonomi bisa dalam bentuk UMKM," jelas ketum PAN Partai Pengusung Presiden Prabowo tersebut
Sementara itu, Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PB NU) KH Miftachul Akhyar dalam amanah pesan-pesannya di depan ribuat Muslimat Nu dan Fatayat NU serta undangan pada acara pelantikan kader PC NU Lampung Selatan berharap para kader yang di lantik harus dapat tegak lurus atau samikna wa atokna dengan aturan-atauran organisasi.
"Para Kader yang berhasil diharapkan juga jangan lupa pulang ke rumah besar nu, agar melekat," imbuhnya
Dirinya berharap jangan sampai kemapanan merusak perjuangan dan juga selalu tabayun dengan hal-hal yang belum tentu kebenaran
Hadir juga pada acara tersebut Sekda Lampung Selatan Thamrin dan Cawagub Propinsi Lampung dr Jihan Nurlela dan Cabup Lampung Selatan Raditya Egi yang juga menantu zulkifli hasan.
Sumber: