Jalan Alternatif Simpang Gayam-Ketapang Sebentar Lagi Mulus
KETAPANG – Masyarakat Ketapang sebentar lagi bakal merasakan mulusnya jalan alternatif simpang Gayam-Ketapang. Pasalnya, pemerintah provinsi mulai melakukan pengaspalan jalan pada bagian yang rusak parah. Masyarakat yang tinggal disepanjang jalan alternatif sudah lama menantikan perbaikan jalan yang menghubungkan dua jalan nasional (jalan lintas sumatera dan jalan lintas timur). Sebab, selama ini jalan tersebut menjadi momok bagi warga dan pengendara yang melintasinya. Betapa tidak, saat musim kemarau jalan rusak itu mengundang debu yang sangat menganggu pandangan dan pernafasan. Sementara saat musim hujan, badan jalan yang berlubang cukup dalam itu tergenang air sehingga menyulitkan pengguna kendaraan khususnya sepeda motor melintas. “Kami berterimakasih kepada pemerintah provinsi karena sudah mendengarkan keluhan masyarakat selama ini. Jalan alternatif ini sangat dibutuhkan karena menghubungkan wilayah-wilayah lainnya. Banyak masyarakat dari Ketapang bekerja atau beraktivitas ke Kalianda. Sudah pasti mereka melewati jalan Ketapang-Simpang Gayam,” kata Heri (34) warga setempat, kemarin. Perbaikan jalan alternatif saat ini tinggal beberapa titik saja. Yakni di Desa Sripendowo dan beberapa titik di Desa Karangsari. Warga berharap sebelum turun musim hujan pengerjaan perbaikan jalan alternatif sudah selesai. “Kami juga berterimakasih kepada pemerintah kabupaten yang sebelumnya sudah mengusulkan perbaikan jalan alternatif simpang Gayam-Ketapang kepada pemerintah provinsi,” kata Eko warga Ketapang.(man)
Sumber: