SDN 1 Sidorejo Dapat Sumbangan Paving Block dari Alumni

SDN 1 Sidorejo Dapat Sumbangan Paving Block dari Alumni

SIDOMULYO – SDN 1 Sidorejo, Kecamatan Sidomulyo dapat sumbangan paving block untuk meratakan halaman sekolah yang kerap dipergunakan sebagai lapangan olahraga oleh siswa-siswinya. Sumbangan paving block senilai Rp18 juta itu merupakan hasil donasi yang disalurkan oleh salah seorang alumni SDN 1 Sidorejo tahun 2004, yaitu Sariyanti. Sumbangan tersebut diakuinya bentuk kepedulian terhadap almamater yang pernah mendidik dan membesarkannya. “Bukan untuk riya’ atau apapun, yang jelas ini bentuk kepedulian saya sebagai alumni yang pernah mengenyam pendidikan di SD ini,” ujar dia kepada Radar Lamsel, Selasa (24/1) kemarin. Dikatakannya, bantuan ini untuk menggugah para alumni yang sudah sukses agar tidak lupa pada sekolah yang pernah membesarkan dan mendidik. Sebab, kata wanita yang berprofesi sebagai pengusaha itu kepedulian terhadap dunia pendidikan masih minim dikalangan alumni sekolah. “Banyak alumni SDN 1 Sidorejo yang berkiprah di dunia politik, sukses menjadi dokter, polisi atau pengusaha. Ini sebagai pemula saja, agar kawan-kawan yang sukses untuk peduli pada almamater yang pernah disandang,” kata Sari. Mendapat sumbangan tersebut, Kepala Sekolah SDN 1 Sidorejo Neta Suryani mengaku terharu dan bangga atas kepedulian salah seorang muridnya yang kini sudah sukses. “Saya bangga, ternyata masih ada alumni yang ingat dan peduli pada sekolah,” kata Neta. Diakuinya, SDN 1 Sidorejo sudah banyak menetaskan lulusan-lulusan yang berprestasi dan mendulang kesuksesan dalam berkarir. Namun dirinya sangat tersentuh jika masih ada alumni yang mengingat dan mendonasikan untuk pembangunan sekolah. “Guru-guru sangat berterimakasih atas bantuan paving block untuk lapangan atau halaman SD yang kerap becek ketika hujan dan berdebu ketika panas,” imbuhnya. Hal senada juga dikatakan Kepala UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Sidomulyo, Nurhasanah, S. Pd, MM, menurutnya apresiasi patut diberikan terhadap alumni yang masih peduli terhadap sekolah yang pernah membesarkan dan mendidik para siswa. “Hal semacam ini memang masih jarang ditemukan di Sidomulyo, namun sebagai wadah yang menaungi Sekolah UPT Pendidikan juga ikut terbantu dengan donasi untuk pembangunan sekolah yang lebih baik,” tandasnya. (ver)

Sumber: