Pramuka Penggalang Dapat Pelatihan Kesehatan Bhakti Husada
PENENGAHAN – Saka Bhakti Husada Kwaran Kecamatan Penengahan memberikan pelatihan bidang kesehatan kepada anak-anak Pramuka ditingkat penggalang. Kegiatan pelatihan itu dilaksanakan di SMA Kebangsaan, Kecamatan Penengahan, kemarin. Pimpinan Saka Bhakti Husada Kwaran Kecamatan Penengahan Hi. Herwin, S.KM,MM mengatakan, pelatihan bidang kesehatan itu diikuti puluhan peserta dari beberapa sekolah di tiga kecamatan, yaitu Kecamatan Rajabasa, Kecamatan Sragi dan Kecamatan Penengahan. “Kami senang dengan banyak peserta. Ternyata mereka sangat antusias mengikuti latihan tentang ilmu kesehatan seperti ini,” kata Herwin. Herwin melanjutkan, Pramuka penggalang yang mengikuti pelatihan Bhakti Husada itu akan diberikan materi tentang ilmu kesehatan, obat-obatan, kesehatan lingkungan dan pencegahan penyakit. “Seperti yang kita ketahui, anak-anak pramuka termasuk dalam golongan siswa-siswi yang sangat aktif karena mereka selalu bersentuhan dengan lingkungan luar. Inilah salah satu alasan kita kenapa pelatihan tentang kesehatan ini sangat penting diberikan kepada mereka,” lanjutnya. Selain memberikan pelatihan tentang kesehatan, sambung dia, tujuan utama pelatihan Bhakti Husada yang diberikan kepada anggota Pramuka tingkat penggalang ini adalah membentuk karakter anak-anak agar bisa menjadi kader-kader dibidang kesehatan. “Inilah kesempatan kita untuk memberitahukan tentang kesehatan kepada mereka sehingga dapat membantu melembagakan norma hidup sehat bagi semua anggota gerakan pramuka dan kehidupan di masyarakat,” harapnya. (rnd)
Sumber: