Bak Anak Muda yang Gaul, Wabup Nanang Pakai Honda Jazz

Bak Anak Muda yang Gaul,  Wabup Nanang Pakai Honda Jazz

KALIANDA – Penampilan Wakil Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto sedikit berbeda beberapa hari terakhir. Bukan karena parasnya yang berubah atau pakaian dinas maupun harian yang ia kenakan. Melainkan kendaraan yang ia gunakan beberapa hari terakhir. Ya, Wabup Nanang Ermanto menggunakan kendaraan Honda Jazz warna merah yang belakangan diketahui milik anaknya. Dengan menggunakan kendaraan itu ia bak anak muda yang hendak hangout. Radar Lamsel sempat memergokinya dirumah dinas Bupati Lamsel di Jl. Veteran Atas, Kalianda, Selasa malam (16/5). “Iya, kendaraan dinas saya sedang rusak. Jadi pakai punya anak,” ungkap Nanang kepada Radar Lamsel saat ditanya mengenai kendaraannya. Dia mengaku sudah beberapa hari terakhir menggunakan kendaraan berwarna merah itu. Dia mengaku senang saja menumpanginya karena warnanya merah. “Kan merah. Tau kan apa artinya?,” ungkap Nanang sambil mengumbar senyum. Belakangan kendaraan dinas Wabup Lamsel Nanang Ermanto memang kerap rusak. Mobil Pajero tahun 2013 berplat BE 2 D itu diketahui sudah beberapa kali masuk bengkel. “Saya kurang tahu bengkelnya dimana. Mudah-mudahan cepat kelar,” ungkap Nanang. Apakah ia membutuhkan kendaraan dinas baru karena beberapa pejabat telah menggunakan kendaraan baru dari pengadaan randis tahun 2017? Nanang menjawab diplomatis. “Jangan mancing-mancing tanyanya. Yang ada saja,” ungkap dia. Kabag Perlengkapan Pemkab Lamsel Anjar Asmara mengakui bahwa kendaraan dinas Wabup Lamsel dalam kondisi rusak. Bahkan beberapa hari terakhir terpaksa masuk bengkel untuk perbaikan. “Tetapi hari ini (kemarin’red) sudah bisa jalan lagi kok. Sudah diperbaiki,” ungkap Anjar kepada Radar Lamsel melalui sambungan telepon kemarin sore. Anjar tak menapik bahwa kendaraan tersebut kerap rusak. Tahun yang sudah lumayan tua dan rute lapangan yang dilintasi menjadi pemicu kerap rusaknya kendaraan tersebut. “Ya, namanya mobil tua mas. Tapi saya lupa tahun berapa mobil itu. Kalau untuk beli baru, belum tahu. Tapi nanti kita usulkan di APBD perubahan,” ungkap Anjar menutup telepon. Informasi yang dihimpun Radar Lamsel, tahun ini Bagian Perlengkapan Pemkab Lamsel mengalokasikan anggaran sebesar Rp 6 Miliar untuk membeli kendaraan dinas baru. Rp 5,7 Miliar diantaranya dibelanjakan untuk pembelian kendaraan roda empat. Sedangkan sisanya dibelanjangan kendaraan roda dua. Kendaraan dinas roda empat yang akan dibeli antara lain mini bus 5 unit; kendaraan roda empat 9 unit; kendaraan roda empat jenis SUV 1 unit; kendaraan roda empat jenis MPV 1 unit; serta kendaraan operasional lapangan 1 unit; serta 17 kendaraan roda dua. Hingga berita ini diturunkan belum diketahui belanja kendaraan dinas itu akan diperuntukan dan digunakan untuk siapa saja. Yang jelas belakangan ini Sekkab Lamsel Ir. Freedy Sukirman sudah menggunakan kendaraan dinas yang baru jenis Pajero Sport plat BE 8 D. (edw)

Sumber: