Mustasyar NU Ajak Warga Nadhliyin Menangkan Baja

Mustasyar NU Ajak Warga Nadhliyin Menangkan Baja

KALIANDA – PCNU Lampung Selatan kian mensolidkan diri untuk mengamankan suara dan memenangkan pasangan calon bupati KH. Soleh Bajuri dan calon wakil bupati Ahmad Ngadelan Jawawi (Baja). Pengurus NU Lampung Selatan juga mengimbau kepada seluruh warga nadhliyin agar menggunakan hak pilihnya pada pilkada Lamsel 9 Desember 2015 mendatang dengan memilih pasangan nomor urut 1 Bajuri – Jawawi (Baja). Ajakan itu disampaikan Mustasyar PCNU Lamsel KH. Ahmad Syukron saat menggelar konferensi pers di Sekretariat NU Lamsel, kemarin. “Kami menghimbau kepada warga NU, kyai kyai NU, ustadz NU, muslimat NU dan seluruh warga NU untuk bersama-sama berjuang dan berkorban untuk memenangkan pasangan nomor urut 1 pada pilkada Lamsel 9 Desember 2015 mendatang,” kata Ahmad Syukron, kemarin. Menurut dia, Calon Bupati Lamsel KH. Soleh Bajuri merupakan tokoh NU sekaligus pemimpin NU di Provinsi Lampung. Karena hal itu, sudah menjadi kewajiban warga NU untuk bersama-sama berjihad memenangkan pasangan Baja pada 9 Desember 2015 mendatang. “Kalau bukan sekarang mau kapan lagi? Selagi ada kader terbaik kita yang akan memimpin daerah kita,” ungkap Ahmad Syukron. Menurut Ahmad Syukron, selama ini NU selalu dikesampingkan dan kerap menjadi penonton dalam kontestasi demokrasi di Bumi Khagom Mufakat. Nah, kini dua kader terbaik NU tengah berjuang untuk merebut kemenangan pada pilkada Lamsel. “Jadi wajib kita dukung. Setelah sekian lama kita hanya menjadi penonton dan penggembira saja. Saat ini ada kader kita yang menjadi calon. Dua-duanya kader NU. Calon bupati ketua NU, wakilnya Komandan Banser NU,” papar Ahmad Syukron. Ketua PCNU Lamsel H. Nur Mahfudz juga meminta kepada warga nadhliyin untuk berjuang dan memenangkan Baja pada pilkada Lamsel. Mahfudz meyakini Baja akan membawa Lampung Selatan lebih baik dan berakhlakul karimah. (edw)

Sumber: