Jaga Diri, Jauhi AIDS!

Jaga Diri, Jauhi AIDS!

TANGGAL 1 Desember lalu adalah peringatan hari AIDS Sedunia, peringatan itu bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran terhadap wabah AIDS diseluruh dunia yang disebabkan oleh virus HIV. Rupanya, peringatan ini pun menyita banyak perhatian dari berbagai kalangan, termasuk Finna Yulistiyana yang ikut mengungkapkan pandangannya mengenai penyakit mematikan ini. Gadis yang akrab disapa Finna ini memiliki pandangan tersendiri terhadap penyakit AIDS yang menurutnya sangat berbahaya. Hal itu wajar untuk diungkapkan, karena pada kenyataannya hingga kini belum ada obat yang bisa menyembuhkan penyakit itu. “Untuk menghindari AIDS itu, sebaiknya kita sendiri sebagai remaja jangan sampailah masuk ke seks bebas. Bagusnya kita sebagai remaja yang memang sudah mengerti tentang penyakit AIDS harus ngadain seminar penyuluhan tentang bahayanya, supaya para remaja dan yang lainnya itu tahu dan sadar mengenai bahayanya,” kata Finna saat berbincang santai dengan Radar Lamsel, kemarin. Menurut gadis berdodiak Cancer ini, selian menggelar seminar, bahaya mengenai penyakit AIDS juga bisa disosialisaikan dari hal kecil. Yaitu dengan cara memberitahukan kepada teman dan kerabat dekat tentang bahayanya. “Itu dari hal kecil aja, kita kasih tau sama teman-teman. Terus buat rencana ngadain kaya penyuluhan gitu, menurut aku itu langkah yang bagus buat pencegahan,” lanjutnya. Gadis yang menimba ilmu di Stikes Faletehan, Serang ini pun lantas mengungkapkan sedikit saran untuk mencegah agar masyarakat, khususnya kepada para remaja untuk menjauhi penyakit AIDS. “Kalo menurut aku sih kesadaran diri sendiri ya. Dari sini, kita harus mengenal dan mempelajari bagaimana cara penularan penyakit AIDS. Karena AIDS tidak hanya bisa menular dari seks bebas aja, tapi juga bisa ditularkan dari jarum suntik. Mulai sekarang jaga diri, jaga diri agar jauh dari narkoba dan jaga diri dari pergaulan bebas,” pungkasnya. (rnd) Nama: Finna Yulistiyana. Alamat: Desa Banjarmasin, Kecamatan Penengahan. Tempat, tanggal lahir: Kampung Baru, 10 juli 1999. Makanan dan minuman favorit: Jus alpukat ,sosis bakar lada hitam. Media sosial : ig@finnayulistiyana20, facebook: Finna Yulistiyana. Pekerjaan: Mahasiswa. Nama orang tua: Yusron (ayah), Kamsah (ibu)

Sumber: