Arinal-Nunik Menang di Lamsel
73,72 Persen Warga Lamsel Salurkan Hak Suara
KALIANDA – Pasangan calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) Lampung nomor urut 3 Arinal Djunaidi - Chusnunia Chalim memperoleh suara terbanyak di kabupaten Lampung Selatan dengan perolehan saura sebanyak 184.505 atau 38,03 persen. Kepastian ini disampaikan berdasarkan hasil penghitungan cepat (quick count) dan monitoring Pilgub Lampung 2018 melalui tim koordinasi (DESK) Pemkab Lamsel, di aula Badan Kesbangpolinmas Lamsel. Sementara, pasangan nomor urut 2 Herman HN – Ir. Sutono memperoleh 149.985 suara atau 30.92 persen, kemudian pasangan nomor urut 1 Muhammad Ridho Ficardo - Bachtiar Basri mendapatkan 109.699 suara atau 22,61 persen dan suara terkecil 40.906 suara atau 8,43 persen diperoleh pasangan nomor urut 4 Mustafa - Ahmad Jajuli. Sedangkan 4.490 suara dinyatakan rusak atau tidak sah. Kepala badan Kesbangpolinmas Lamsel M. Darmawan mengungkapkan, partisipasi masyarakat yang datang ke TPS pada perhelatan Pilgub Lampung tahun ini cukup baik yang mencapai 489.585 pemilih dari DPT Lamsel sebanyak 699.932 pemilih. Bahkan, jumlah prosentase suara sah mencapai 69,95 persen atau sebanyak 485.095 suara sah. Lebih besar dari prosentase di tingkat Provinsi Lampung berdasarkan sejumlah lembaga survey yang melakukan quick count rata-rata suara sah hanya berkisar 63 persen. “Bisa kami katakan partisipasi masyarakat yang menyumbangkan hak pilihnya cukup baik pada pilgub tahun ini. Bisa kita bandingkan dengan sejumlah lembaga survey lainya suara sah di tingkat Provinsi Lampung rata-rata hanya 63 persen. Hal ini menandakan masyarakat kita semakin sadar akan pentingnya menyalurkan hak pilih dalam pemilu,” ungkap usai quick count dikantornya, kemarin. Dia menegaskan, hasil hitung cepat yang dilakukan tim Desk Pilgub ini sebagai tolak ukur untuk mengetahui partisipasi masyarakat Lamsel dalam pemilu. “Dari hasil ini akan kita ketahui wilayah kecamatan mana saja yang partisipasi masyarakatnya rendah. Kita akan cari persoalannya dan rumuskan solusinya. Sehingga, kedepan mereka dengan kesadaran diri datang ke TPS pada pemilu-pemilu berikutnya,” bebernya. Ditempat yang sama, Plt. Kepala Satpol-PP Lamsel Heri Bastian, S.Sos., memastikan pemungutan suara pada pilgub Lampung di wilayah Bumi Khagom Mufakat berjalan aman dan kondusif. Dia berharap, dengan kondusifitas pelaksanaan pilgub ini bisa menjadi pertanda bahwa pemimpin yang terpilih nantinya bisa mewujudkan Provinsi Lampung yang aman dan damai. “Dari laporan para petugas di lapangan secera keseluruhan mulai dari tingkat TPS semua aman dan lancar. Bahkan, bisa kami katakan jika dari mulai proses kampanye hingga pemungutan suara ini tidak terjadi konflik apapun dalam pilgub tahun ini. Harapan kita bersama tentu saja siapapun pasangan yang ditetapkan oleh penyelenggara pemilu bisa membawa Lampung semakin baik,” pungkas heri. (idh)Sumber: