Cegah Serangan Hama Tikus dengan Pengemposan

Cegah Serangan Hama Tikus dengan Pengemposan

SRAGI – Diwilayah Kecamatan Sragi petani masih bisa melakukan penanaman padi musim gadu meski sejumlah wilayah di Lamsel dilanda kemarau. Untuk mencegah hama tikus musim gadu ini, petani di Kecamatan Sragi diimbau melakukan gerakan pengendalian (Gerdal) hama tikus. Petugas Pengendali Organisme Pengganggu Tanaman (PPOPT) Kecamtan Sragi – Palas Sumaryo mengatakan, gerakan pengendalian hama tikus dilakukan untuk mengatisipasi serangan hama tikus musim gadu. “Gerakan pengendalian hama tikus ini dilakukan untuk mengantispasi serangan hama tikus pada musim gadu,” kata dia kepada Radar Lamsel, Selasa (31/7) kemarin. Sumaryo menerangkan, untuk menekan serangan hama tikus dilakukan pengemposan dengan gas elpiji dan belerang karena dengan cara tersebut dinilai lebih ramah lingkungan. “Pengemposan dengan gas elpiji dan belerang ini baru kami terapkan pada saat grobyokan di Desa Baktirasa pada Senin (30/7) kemarin. Selain itu, barangnya mudah didapat dan juga ramah lingkungan,” ungkapnya. Gerakan pengedalian hama tikus ini, lanjut Sumaryo, di Kecamatan Sragi akan dilakukan tiga titik yaitu, di Desa Suka Pura, Kualasekampung, dan Desa Bakti Rasa. “Untuk di Kecamatan Sragi baru dilakukan satu titik, selanjutnya sebelum memasuki musim tanam akan kita lakukan lagi di Desa Sukapura dan Kuala Sekampung bersama kelompok tani desa masing-masing,” ucapnya. Untuk kedapannya Sumaryo berharap gerakan pengendalian hama tikus dapat terus dilakuna oleh petani di Kecamatan Sragi secara rutin. “Karena Gerdal ini sifatnya mengajak petani, harapannya kedepannya petani dapat melakukan pengendalian hama tiku secara rutin,” harapanya. (Cw1)

Sumber: