Maju-Mundurnya Sekolah Tanggungjawab Bersama

Maju-Mundurnya Sekolah Tanggungjawab Bersama

KALIANDA - Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Lampung Selatan Thomas Americo mengimbau kepada semua sekolah SD dan SMP di Lamsel agar dapat membentuk Tim Pengembangan Sekolah (TPS). Tujuannya, dalam rangka memajukan dunia pendidikan dikabupaten Lampung Selatan. Menurut Thomas, jika hanya Kepala Sekolah yang dibebankan untuk mengembangkan sekolah yang dipimpin, hal itu tersebut masih dianggap kurang maksimal. \"Tidak akan mampu jika yang mengembangkan sekolah itu hanya kepala sekolah sendiri. Artinya, butuh orang banyak yang memiliki kemampuan serta ide-ide yang menujang untuk kemajuan sekolah. Oleh karena itu harus dibentuk tim pengembang sekolah,\" ujar Thomas Americo kepada Radar Lamsel, diruangkerjanya, Selasa (28/8) kemarin. Thomas menuturkan, timbulnya kemajuan bidang pendidikan di sekolah, itu memang merupakan tanggungjawab penuh kepsek sebagai pemimpin. Namun, dengan adanya TPS bisa lebih memaksimalkan ide dan gagasan bersama yang telah melalui tahapan perencanaan hingga tujuan yang akan dicapai. \"Kepala sekolah adalah leader yang menjalankan hasil kajian TPS. Jadi, ide-ide yang dituangkan merupakan keputusan atau gagasan bersama warga lingkungan sekolah. Dengan begitu, apapun program nya saya yakin bisa dijalankan dengan niat yang iklas,\" terangnya. Selain adanya dukungan dan peran serta dari jajaran dewan guru dan karyawan disekolah, tentunya juga, kata Thomas, harus melibatkan jajaran komite sekolah dari wali murid. Sehingga, program yang direncanakan sesuai dengan harapan dariĀ  berbagai komponen. \"Apa yang baik menurut guru belum tentu baik menurut para wali murid. Begitu juga sebaliknya. Maka, dari masukan dan ide-ide untuk kemajuan sekolah itu disaring dan diprioritaskan mana yang harus didahulukan. Harapan saya semua sekolah bisa segera menerapkannya. Artinya, semua orang yang berada dilingkungan sekolah wajib memiliki tugas untuk memajukan sekolah. Ya mudah-mudahan upaya yang dilakukan bisa berjalan dengan baik. Sehingga, kualitas dunia pendidikan di kabupaten ini akan semakin baik,\" pungkasnya. (iwn)

Sumber: