Piala Bergilir APDESI CUP Ketapang Meriahkan HUT RI

Rabu 07-08-2019,09:30 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KETAPANG – Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kecamatan Ketapang kembali menggelar turnamen sepak bola antar desa di kecamatan setempat. Event rutin yang digelar setiap tahun pada moment hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) itu memperebutkan piala bergilir APDESI CUP Kecamatan Ketapang. APDESI CUP Kecamatan Ketapang yang diikuti 17 desa di Kecamatan Ketapang tersebut sudah bergulir sejak tiga tahun lalu. Tahun ini, Desa Tri Dharmayoga sebagai tuan rumah penyelenggaraan turnamen sepak bola antar desa itu. Turnamen APDESI CUP Kecamatan Ketapang yang digelar pada Minggu (4/8) dilapangan sepak bola Desa Tri Dharmayoga tersebut dibuka langsung Camat Ketapang Madro’i, SE dan Ketua APDESI Kecamatan Ketapang Imam Junaedi. Dalam sambutannya, Camat Ketapang Madro’i, SE mengatakan, pertandingan sepak bola antar desa di Kecamatan Ketapang merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan APDESI Kecamatan Ketapang memperebutkan piala bergilir APDESI CUP Kecamatan Ketapang. Lebih lanjut Madro’i mengatakan, event APDESI CUP Kecamatan Ketapang yang diselenggarakan rutin setiap tahun ini untuk memeriahkan HUT RI. “Kegiatan ini untuk menjalin kebersamaan dan memupuk persatuan dan kesatuan antar pemuda, masyarakat dan aparat desa diwilayah Kecamatan Ketapang,” kata mantan Sekretaris Camat (Sekcam) Kecamatan Candipuro ini, kemarin. Ketua APDESI Kecamatan Ketapang Imam Junaedi mengatakan, turnamen sepak bola antar desa yang dikemas dalam event APDESI CUP Kecamatan Ketapang ini sudah berjalan sejak tiga tahun lalu. Dimana, turnamen pertama dilaksanakan di Desa Sripendowo sebagai tuan rumah penyelenggaraan APDESI CUP Kecamatan Ketapang. Selanjutnya, kata dia, turnamen kedua dilaksanakan di Desa Pematangpasir dan tahun ini dilaksanakan di Desa Tri Dharmayoga. “Turnamen sepak bola antar desa dilaksanakan secara rutin setiap tahun bertepatan dengan moment perayaan HUT RI. Turnamen ini di ikuti semua desa di Kecamatan Ketapang yang akan memperebutkan piala bergilir dan dana pembinaan,” kata Imam Junaedi, kemarin. Imam Junaedi yang juga Kepala Desa Kemukus ini melanjutkan, tujuan utama pelaksanaan turnamen sepak bola APDESI CUP Kecamatan Ketapang ini untuk menjalin kebersamaan dan menumbuhkembangkan persaudaraan antar generasi muda dan masyarakat Kecamatan Ketapang yang majemuk. “Moment ini juga sebagai bentuk rasa syukur atas Kemerdekaan RI. Mari kita isi kemerdekaan dengan merawat Kebhinekaan,” pungkasnya. Sementara Ketua Panitia HUT RI Kecamatan Ketapang Ajun Wiyono menambahkan, pada pertandingan turnamen APDESI CUP Kecamatan Ketapang menggunakan sistem gugur. “Pertandingan perdana dibuka oleh tuan rumah Desa Tri Dharmayoga melawan Desa Legundi. Setiap hari mempertandingkan empat tim dengan waktu pertandingan 30x2 menit,” ujarnya. (adv)

Tags :
Kategori :

Terkait