TELUK PANDAN - Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona menghadiri acara tasyakuran peringatan HUT Desa Hanura, Kecamatan Teluk Pandan yang ke-53, Rabu (17/9).
Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona menyampaikan, Desa Hanura adalah desa terbaik tingkat nasional dan hal ini tercatat ditingkat nasional. Untuk itu dirinya meminta kepada masyarakat setempat agar dapat mempertahankan desa hanura menjadi desa yang maju.
\"Mari kita sama-sama bersyukur, dimana hari ini kita dapat berkumpul bersama dalam rangka acara tasyakuran Desa Hanura yang ke-53. Saya atas nama pribadi dan Pemkab Pesawaran mengucapkan selamat kepada desa hanura yang telah berusia 53 tahun,\" ujar Dendi, kemarin.
Menurutnya, tantangan membangun desa sangatlah berat, untuk itu diperlukan kekompakan seluruh masyarakat demi kemajuan desa.
\"Saat ini, ekonomi di Desa Hanura telah bergerak, karena memiliki fasilitas yang cukup memadai, karena desa hanura adalah pusat pariwisata diwilayah Kecamatan Teluk Pandan,\" ungkap Bupati.
Bupati mengatakan, sesuai pidato presiden dalam peringatan HUT RI pada 17 Agustus 2019 bahwa saat ini bangsa Indonesia diperlukan pembangunan sumber daya manusia (SDM).
\"Untuk itu mari kita persiapkan semua itu (SDM) mulai dari lingkungan dan keluarga,\" ajaknya.
Lebih lanjut Dendi mengungkapkan, bahwa saat ini tidak ada hal negatif yang terjadi di Desa Hanura. Untuk itu dirinya berharap Desa Hanura dapat selalu tentram dan kondusif.
\"Mari kita jaga keguyuban Desa Hanura, karena Desa Hanura ini terbangun atas dasar perjuangan. Sekali lagi, dirgahayu Desa Hanur ke-53,\" tutup Bupati.
Sementara, Pj Kepala Desa Hanura Slamet Widodo mengatakan, memasuki usia Desa Hanura ke-53 merupakan momentum untuk instropeksi diri bagi seluruh masyarakat Desa Hanura, sekaligus memantapkan tatanan hati berupa kebulatan tekad untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Dimana hal ini sesuai dengan harapan Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Bumi Andan Jejama.
\"Pada peringatan HUT Desa Hanura ini, mari kita mensyukuri apa yang telah dilakukan oleh para pendahulu dan pendiri Desa Hanura ini,\" tandasnya. (Esn)