KALIANDA – DPC PDIP Lampung Selatan resmi melayangkan surat ke DPP PDIP melalui DPD PDIP Provinsi Lampung. Surat itu berkaitan dengan berita acara mangkirnya Wakil Ketua DPC PDIP Lamsel Hipni, A.Md dalam klarifiksi terbuka yang digelar DPC PDIP Lamsel atas intruksi DPP PDIP No. 954/IN/DPP/X/2015 tanggal 15 Oktober 2015. Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Hubungan Antar Lembaga DPC PDIP Lamsel Khairil Adha, S.Sos mengatakan surat tersebut sudah diserahkan ke DPD PDIP Lampung. Surat dibawa oleh Wakil Ketua Bidang Kaderisasi DPD PDIP Lampung Bambang Suryadi. Menurut Khairil, inti surat tersebut merupakan laporan tertulis yang disampaikan DPC PDIP atas ketidakhadiran anggota Fraksi PDIP Hipni, A.Md dalam forum klarifikasi terbuka yang digelar Minggu (18/10). “Intinya kami hanya melaporkan apa yang terjadi pada agenda klarifikasi terbuka, Minggu (18/10). Yang bersangkutan kan tidak hadir, ya kami laporkan ketidakhadiran itu ke DPP PDIP,” kata Khairil kepada Radar Lamsel, kemarin. Mengenai tindaklanjutnya seperti apa? Khairil Adha mengatakan, DPC PDIP menyerahkan sepenuhnya kepada partai. “Itu ranah DPP PDIP. Kami serahkan sepenuhnya kewenangan itu. Kami siap mengamankan apapun intruksi dan keputusan partai terkait hal ini,” tandas Khairil. Diketahui, Wakil Ketua DPC PDIP Lamsel Hipni, A.Md mangkir dalam agenda klarifikasi terbuka yang digelar di DPC PDIP Lamsel. Ketua Komisi C DPRD Lamsel itu tak mengindahkan intruksi DPP PDIP dalam surat No. 954/IN/DPP/X/2015 tanggal 15 Oktober 2015. “Yang bersangkutan sudah kita tunggu. Juga sudah kita panggil sebanyak tiga kali. Tetapi, tidak ada juga. Segala sesuatunya kami serahkan ke DPP PDIP,” kata Ketua DPC PDIP Lamsel H. Hendry Rosyadi. (edw)
Surati DPP PDIP Soal Mangkirnya Hipni
Jumat 23-10-2015,00:30 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :