PALAS – Karang Taruna Kecamatan Palas diharapkan menjadi motor untuk menghidupkan kegiatan karang taruna atau kepemudaan yang ada di tinggkat desa. Hal tersebut diungkapkan oleh Wakil Ketua Karang Taruna Lampung Selatan, Randy Fatra ketika menghadiri Temu Karya Karang Taruna Kecamatan Palas di Aula Way Pisang Kantor Kecamatan Palas, Senin (13/7). Randy mengatakan, temu karya Karang Taruna Kecamatan Palas ini sebagai upaya untuk meregenerasi kepengurusan Karang Taruna Kecamatan Palas. Salah satunya yaitu pemilihan ketua karang taruna kecamatan. “Kegiatan temu karya ini untuk meregenerasi kepengurusan Karang Taruna Kecamatan Palas agar kegiatan kepemudaan yang ada di wilayah Palas ini bisa lebih hidup lagi,” kata Randy ketika membuka kegiata Temu Karya tersebut. Randy menuturkan, regenerasi kepengurusan Karang Taruna Keacmatan Palas ini agar karang taruna kecamatan menjadi motor penggerak karang taruna yang ada di tingkat desa. Menghidupkan kegiatan kepemudaan desa. “Kedepanya dengan adanya regenerasi ini, karang taruna tingkat kecamatan harus menjadi motor utuk menghidupkan karang taruna desa, kegiatan kepemudaannya diaktifkan. Kalau tidak begitu untuk apa kita membuat karang taruna kecamatan,” jelasnya. Sementara itu Camat Palas Rika Wati S.STP, MM mengharapkan dengan adanya temu karya dan regenerasi kepenguruskan Karang Taruna Kecamatan Palas ini bisa meberikan dampak positif terhadap organisasi kepemudaan di wilayah Kerjanya. Dalam regenerasi kepengurusan karang taruna kecamatan tersebu, sambung Rika, Andi Hidayat terpilih sebagai Ketua Karang Taruna dengan aklamasi. Rika juga mengharapkan, dengan adanya regenarasi ketua karang taruna kegiatan kepemudaan yang ada setiap desa menjadi lebih maju dan aktif. “Harapan kita dengana danya kegiatan ini, karang taruna di Palas akan lebih aktif dari tahun-tahun sebelumnya. Selain itu ketua Karang Taruna yang telah dilantik ini juga bisa menggerakkan karangtaruna yang ada di desa,” harapnya . (vid)
Karang Taruna Jadi Penggerak Agenda Kepemudaan Desa
Selasa 14-07-2020,09:36 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :