Jembatan Kembar Rawan Balap Liar

Kamis 22-04-2021,09:28 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

SRAGI –  Sejumlah titik lokasi di Kecamatan Sragi menjadi pusat keramaian para remaja selama Bulan Ramadan ini. Tak hanya mengabaikan protokol kesehatan, acara menunggu berbuka puasa itu juga rawan diisi dengan aksi balap liar. Untuk mengantisipasi hal tersebut, jajaran kepolisian Kecamatan Sragi sepanjang Ramadan ini juga  menggelar patroli rutin untuk mencegah aksi balap liar dari para remaja tersebut. Kapolsek Sragi, Iptu. Husin Syah, mengatakan sepanjang Ramadan ini ada beberapa titik lokasi yang menjadi pusat keramaian masyarakat pada sore hari. Di antaranya, Pasar Belangah Desa Sukapura, kemudian Tanggu Desa Kuala Sekampung dan jembatan kembar Desa Bandar Agung. “Nah, yang membahayakan ini kerumunan remaja di Jembatan Kembar dan  Tanggul Kuala Sekampung. Sebab, para remaja tak hanya kumpul kumpul saja, tapi juga kerap melakukan balap liar,” ujar Husein memberikan keterangan kepada Radar Lamsel, Rabu (21/4). Husin menuturkan, kerumunan para remaja ini tak hanya rentan menciptakan penyebaran Covid-19. Namun hal tersebut juga mengganggu lalu lintas kendaraan di Jalan Lintas Timur  Sumatera. “Enggak cuma melanggar  protokol kesehatan, tapi dari aksi balap liar ini juga membahayakan nyawa para remaja itu sendiri. Dan juga mengganggu lalu lintas kendaraan,” sambungnya. Untuk menertibkan ulah remaja tersebut, kata Husin,  pihaknya telah melakukan patroli rutin. Selain  upaya untuk menertibkan aksi balap liar yang dilakukan para remaja, patroli juga bertujuan untuk mengibau para remaja untuk melaksanakan imbauan pemerintah tentang sosial distancing. “Selama Ramadan ini kami akan melakukan patroli rutin untuk mencegah aksi balap liar, kita juga berkerja sama dengan Polsek Pasir Sakti Lampung Timur. Serta menertibkan aturan pemerintah pusat agar melakukan sosial distancing dan megenakan masker selama pandemi  Covid-19,” pungkasnya. (vid)  

Tags :
Kategori :

Terkait