Sasaran Petama Vaksin Massal

Selasa 06-07-2021,09:02 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

SIDOMULYO – Upaya penyuntikan vaksin masal dari Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Rawat Inap Kecamatan Sidomulyo mulai dilaksanakan, Senin (5/7). Dua desa dengan status zona merah menjadi sasaran pertama penyutikan vaksin yang difokuskan untuk lansia tersebut. Kepala UPT Puskesmas Rawat Inap Kecamatan Sidomulyo dr. Rocky Sihombing mengatakan, upaya penyuntikan vaksin masal khusus lansia ini pihaknya menyiapkan 1.500 dosis vaksin yang dibagi untuk 16 desa wilayah Sidomulyo. “Vaksi masal yang difokuskan untuk lansia ini kita menargetkan 1.500 dosis yang akan akan kita bagi di 16 desa. Penyuntikan vaksin juga kita laksanakan di kantor desa,” kata Rocky memberikan keterangan kepada Radar Lamsel, Senin sore kemarin. Rocky menjelaskan, dihari pertama pelaksanaan penyuntikan vaksin desa Sidodadi dan Soleretno menjadi sasaran pertama. Sebab dua desa telah berstatus zona merah selama satu pekan terakhir sehingga rentan terjadi penyebaran virus. Penyuntikan vaksin ini juga mendapat antusias dari masyarakat. Total jumlah warga yang telah mendapatkan suntikan vaksin Sinovak sebanyak 190 orang. “Dua desa ini kita utamakan mendapatkan vaksin pertama, karena sudah berstatus zona merah penularan virus juga lebih rentan. Penyuntikan vaksin sebagai upaya mencegah penularan Covid-19 ini juga mendapat antusias yang tinggi, total hari ini sekitar 190 orang yang sudah mendapatkan vaksin,” ungkapnya. Sementara itu Kepala Desa Sidodadi Sigig Edi Lukman juga mengamini, penyuntikan vaksin masal ini mendapat antusian yang tinggi dari masyarakatnya. Jumlah masyarakat yang telah mendapat suntikan vaksin sebanyak 90 orang, 56 diantaranya merupakan lansia. “Penyuntikan vaksin kita laksanakan di kantor desa. Total jumlah warga yang telah divaksin sebanyak 90 orang, 56 merupakan lansia sisanya untuk masyarakat umum. Harapan kita dengan ada penyuntikan vaksin masal ini bisa meredam penularan Covid-19 di Desa Sidodadi,” harapnya. (vid)

Tags :
Kategori :

Terkait