KALIANDA – Masyarakat yang tinggal di daerah rawan bencana bakal mendapat edukasi dan sosialisasi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel). Sebab, kondisi cuaca tak menentu sangat berpotensi terhadap berbagai bencana. Menurut Kepala BPBD Lamsel, Drs. H. M. Darmawan, MM, pihaknya tengah menjadwalkan untuk menggelar kegiatan tersebut dalam waktu dekat. Pasalnya, kondisi cuaca saat ini berpotensi pada bencana banjir dan angin puting beliung yang bisa saja terjadi sewaktu-waktu. “Jadi, warga Lamsel terutama yang tinggal di daerah-daerah rawan banjir dan angin puting beliung akan kami berikan edukasi dan sosialisasi dan edukasi terkait penanganan bencana,” ujar Darmawan via sambungan telepon, Minggu (29/8) kemarin. Dengan mengenal potensi bencana yang terjadi di daerahnya, terangnya, warga diharapkan dapat melakukan mitigasi secara mandiri. “Dengan begitu, tentunya mereka dapat menyelamatkan harta benda ke daerah yang aman saat terjadi bencana,” jelasnya. Lebih lanjut dia mengatakan, pihaknya bakal memberikan informasi mengenai cuaca dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) kepada warga melalui para camat. “Update prakiraan cuaca terus kami sampaikan kepada camat untuk diteruskan ke desa-desa. Khususnya, terhadap desa yang rawan bencana alam. Sehingga, ketika sewaktu-waktu ada potensi bencana bisa diketahui sedini mungkin,” pungkasnya. (idh)
Agendakan Sosialisasi Daerah Rawan Bencana
Senin 30-08-2021,08:31 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :