DPD II Partai Golkar Pesawaran Siapkan 1000 Dosis Vaksin Covid-19

Senin 27-09-2021,09:16 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

GEDONGTATAAN - Bagi Masyarakat Kabupaten Pesawaran yang belum mendapatkan vaksin, segera mendaftarkan diri di sekretariat DPD II Partai Golkar. Karena Partai Golkar Pesawaran tengah menyiapkan seribu dosis vaksin yang diperuntukan bagi masyarakat umum.
\"Kali ini merupakan vaksinasi tahap ke dua, dan 150 orang yang divaksin merupakan masyarakat yang sebelumnya telah divaksin tahap pertama,\" ungkap Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Pesawaran Yusak saat meninjau vaksinasi di Sekretariat DPD II Golkar setempat, Jumat (24/9).
Menurut, Komisi I DPRD Pesawaran itu, jumlah vaksin yang disiapkan yakni 150 dosis. Dengan bekerjasama antara Yellow Clinic Kabupaten Pesawaran dan Dinas Kesehatan.
\"Jadi yang divaksin kali ini adalah masyarakat lingkungan sekitar kantor DPD II Partai Golkar Kabupaten Pesawaran, pengurus partai yang sering bertemu. Tujuannya jika kami rapat, maka kami merasa aman karena sudah divaksin, kendati demikian, standar protokol kesehatan tetap kami jaga,\" ucapnya
Dikatakan, saat ini, partai Golkar tengah menyiapkan sekitar 1000 dosis vaksin. Dan partai Golkar pun akan mengajak siapapun yang belum vaksin untuk segera divaksin. Namun, pihaknya masih belum menentukan di mana lokasi vaksinasi massal itu akan dilaksanakan, karena kegiatan tersebut melibatkan banyak orang, sehingga sebisa mungkin tidak menimbulkan kerumunan.
\"Saat ini kami akan mendata pesertanya dahulu baru kami akan tentukan harinya. Sehingga, vaksinator dan tenaga kesehatan tidak repot.Kemungkinan besar Oktober nanti,\" jelasnya.
Terkait dengan minimnya vaksinasi untuk pelajar dan para petani yang beberapa waktu lalu disinggung oleh Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona, lantaran banyak petani di kabupaten setempat belum tervaksin, Yusak mengaku bahwa kegiatan vaksinasi nanti terbuka untuk umum.
\"Petunjuknya (vaksinasi massal) untuk umum, sehingga siapa pun bisa ambil bagian, baik petani maupun pelajar,\" pungkasnya. (esn)
Tags :
Kategori :

Terkait