Bakauheni Monev Pembangunan Desa Melalui DD

Rabu 31-08-2016,08:38 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

BAKAUHENI - Pemerintah Kecamatan Bakauheni melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) pembangunan di desa-desa yang bersumber dari dana desa (DD) yang digelontorkan pemerintah pusat. Camat Bakauheni Ariswandi, SH,MH mengatakan, monitoring dan evaluasi pembangunan rutin dilakukan untuk mengetahui secara langsung pelaksanaan pembangunan di desa yang bersumber dari dana yang di kucurkan pemerintah. Monev ini, lanjut dia, untuk mencegah terjadinya penyimpangan-penyimpangan atas kegunaan dana desa tersebut. “Kami ingin tahu, sejauh mana yang dilakukan pemerintah desa soal penggunaan DD. Karena kita tidak menginginkan adanya penyelewengan dan penyalahgunaan DD yang tidak sesuai dengan peruntukannya,” kata Ariswandi saat melakukan monev di Desa Totoharjo, Selasa (30/8). Lebih lanjut Ariswandi mengatakan, pembangunan harus sesuai dengan harapan pemerintah yakni mewujudkan pemerataan pembangunan didesa-desa dan sejalan dengan program Bupati Lamsel Dr. H. Zainudin Hasan, M.Hum dan wakilnya Nanang Ermanto yakni “Ayo Bangun Desa”. Ariswandi mengharapkan, dana desa yang diluncurkan pemerintah diharapkan agar dana desa bisa dirasakan manfaatnya untuk kesejahteraan masyarakat. “Bapak bupati tidak menginginkan kepala desa di Kecamatan Bakauheni tersangkut masalah hukum terkait dengan penggunaan DD yang tidak sesuai. Untuk itu kami akan turun langsung memonitor pelaksanaannya,” katanya. Sejauh ini, lanjut dia, untuk desa yang ada di Kecamatan Bakauheni penggunaan DD yang dilakukan oleh desa sudah baik. “Rencana kedepan, pemerintah Kecamatan Bakauheni akan menyampaikan kepada seluruh kepala desa agar fokus pada pembangunan infrastruktur jalan yang menggunakan paving blok,” pungkasnya. (Cw1)

Tags :
Kategori :

Terkait