TELUK PANDAN- Direktorat Kepolisian Perairan Daerah (Ditpolairda) Provinsi Lampung bekerja sama dengan Biddokkes Polda Lampung dan Pemerintah Daerah Kabupaten Pesawaran menggelar kegiatan Sambang Nusa yang dikemas dalam kegiatan bhakti sosial di Pulau Tegal, Dusun Tanjung Jaya, Desa Gebang, Kecamatan Teluk Pandan, Kamis (29/9). \"Kegiatan sambang nusa ini merupakan upaya untuk memelihara kamtimbmas di wilayah perairan provinsi Lampung dan juga meningkatkan kepercayaan masyarakat dengan polri,\" ungkap Dirpolairda Lampung, Kombespol Rudi Hermanto,S.I.K., kemarin Dikatakan, kegiatan sambang nusa tersebut juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar tidak melakukan pelanggaran dan tindak pidana, serta meningkatkan keperdulian masyarakat dalam menjaga lingkungan dan dapat memberikan informasi kepada pihak kepolisian mengenai pelanggaran yang terjadi diwilayah perairan laut dan sekitarnya. \"Sehingga diharapkan masyarakat mau memberikan informasi jika ada orang yang melakukan kegiatan melanggar hukum di wilayah perairan,\"ucapnya. Beberapa capaian, lanjutnya, yang ditargetkan melalui kegiatan sambang nusa yakni mendekatkan bidang tugas kepolisian dengan masyarakat maritim; mendukung program pemerintah sebagai poros maritim; meningkatkan kesehatan masyarakat dan masyarakat diharapkan turut memelihara kemananan, ketertiban di wilayah pulau maupun perairan \"Dan juga meningkatkan potensi pariwisata di pulau tegal serta menjaga kelestarian biota laut dan bahari di pulau ini demi keberlangsungan generasi muda,\"jelasnya Ditanya, apakah kegiatan sambang nusa akan dilaksanakan dibeberapa titik khususnya di beberapa wilayah pesisir di Lampung? Diakuinya, minimal dua sampai tiga kali akan digelar kegiatan sambang nusa di wilayah perairan Lampung \"Ya, nanti kita akan lihat dari beberapa pulau-pulau yang ada di Lampung. Minimal, dalam setahun akan digelar dua sampai tiga kali kegiatan,\"imbuhnya Sementara, Asisten III Pesawaran, Sopyan Agani mewakili Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona memberikan apresiasi kepada Ditpolairda Lampung yang telah melaksanakan kegiatan bhakti sosial berupa pengobatan gratis dan pemberian tali asih yang diberikan kepada masyarakat di pulau tegal tersebut \"Semoga kegiatan ini berkelanjutan ditahun-tahun yang akan datang dan melalui kegiatan sangat membantu dan meringankan warga di Pulau Tegal ini dibidang kesehatan,\"singkatnya. Kegiatan Sambang Nusa Direktorat Kepolisian Perairan Daerah (Ditpolairda) Provinsi Lampung bekerja sama dengan Biddokkes Polda Lampung dan Pemerintah Daerah Kabupaten Pesawaran di Pulau Tegal tersebut dihadiri Asisten III Pemkab Pesawaran Sopyan Agani, Kepala Dinas Kesehatan Harusn Trijoko, Kepala Diskominfo Silahudin, Kadis Perhubungan Maddwami, Kepala Satpol PP Drs. M Syukur, Kadisdik Sabani, Kadis Parekraf Jaka Sungkawa, Kepala BPPKB Maysuri, Camat Teluk Pandan M. Yuliardi, Kepala Desa Gebang Hi. Dadang, Kepala UPT Disdikbud Teluk Pandan Mulyadi Idrus, Kepala UPT Disdikibud Way Ratai Asnawi Mahadaka, dan Kepala Puskesmas Hanura Nazlina Mayanti. (esn)
Ditpolairda Tingkatkan Keamanan Wilayah Perairan
Senin 03-10-2016,09:01 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :