KALIANDA – Bupati Lampung Selatan H. Zainudin Hasan mengeluarkan perintah untuk para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamsel khususnya pegawai golongan IV yang saat ini masih parkir di kantor sekretariat daerah kabupaten (Setdakab) Lamsel, dan juga pejabat eselon III dimasing-masing satuan kerja (Satker) agar mendaftarkan diri dalam lelang jabatan Aparatur Sipil Negara (ASN) eselon II untuk menempati posisi jabatan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang saat ini masih kosong. Perintah itu disampaikankan langsung oleh Zainudin usai melaksanakan Sholat Ashar berjama’ah di Masjid Agung Kubah Intan Kalianda, Jumat (20/10). “Kalau tidak ada satupun ASN yang mendaftar khususnya para pegawai eselon III yang saat ini masih memegang jabatan, itu tanda-tanda akan di nonjobkan oleh pak Sekda, ini bukan ancaman. Karena peluang ini tidak tiap hari datangnya, jadi manfaatkanlah kesempatan yang baik ini,” ujar Zainudin. Diungkapkannya, bagi ASN yang sudah memenuhi kriteria persyaratan tidak usah ragu-ragu dan merasa takut tersingkirkan dalam ajang lelang jabatan kepala OPD ini. Menurutnya, lelang jabatan ASN eselon II ini adalah murni melalui tes. “Jadi jangan saudara semua berpikiran kalau bukan orang dekatnya bupati tidak akan bisa lulus dalam lelang tersebut. Ini murni melalui tes. Tidak ada namanya pilih-pilih, mau dia orang dekatnya bupati atau bukan tidak ada urusan, semuanya sama-sama ASN pemkab Lamsel,” ungkapnya. Zainudin pun berpesan, kepada para ASN yang ingin mencoba ikut mendaftarkan diri, agar kiranya benar-benar menentukan pilihan yang tepat dan sesuai dengan kemampuan yang dimiliki. “Ini merupakan kesempatan untuk berkarir dan berkarya di Pemkab Lamsel. Jadi jangan asal-salan mendaftar, bidiklah dulu mana tempat yang memiliki peluang besar buat anda lulus dalam mengikuti lelang jabatan ini,” pesan Zainudin. Dikeluarkannya perintah untuk mendaftar tersebut, itu disebabkan masih minimnya peserta pendaftar lelang jabatan eselon II yang di telah dibuka oleh Panitia Seleksi (Pansel) di Kantor Sekretariat BKD Lamsel sejak 10 hari yang lalu. Pembukaan seleksi terbuka tersebut sesuai dengan pengumuman resmi yang telah dikeluarkan oleh Pansel dengan nomor : 01/PANSEL-JPTP/ 2017 tentang seleksi terbuka JPTP Kabupaten Lamsel. Diberitakan sebelumnya, sejak dibukanya pendaftaran lelang jabatan eselon II pada Kamis (12/10) lalu, hingga Jum’at (20/10) kemarin belum ada satupun ASN eselon II yang mendaftarkan diri ke pihak panitia pendaftaran lelang jabatan di sekretariat pendafatran Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Lampung Selatan. Untuk diketahui, seleksi terbuka ini digelar oleh Pemkab Lamsel melalui pansel lelang jabatan eselon II dalam rangka untuk mengisi 11 kursi pada jabatan Kepala OPD di lingkungan Pemkab Lamsel yang saat ini masih kosong atau dijabat oleh pelaksana tugas (Plt). Diantaranya adalah jabatan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMP2TSP), Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP), Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Dispora, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud), Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR). (iwn)
Zainudin Ultimatum ASN Eselon III
Senin 23-10-2017,07:15 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :