Buka Privat Party dan Paketkan Tourism Journey

Buka Privat Party dan Paketkan Tourism Journey

Kabupaten Lampung Selatan benar-benar membuktikan kekayaan alam yang dimilikinya. Bahkan, pasangan keluarga H. Susman dan Hj. Tati Susman menyulap salah satu wilayah di Kecamatan Rajabasa menjadi destinasi wisata pantai ala Bali. Seperti apa? Laporan Veridial Aryatama, RAJABASA GEMERLAP lampu menyambut kedatangan Radar Lamsel di Tats and Suca Villa, Rajabasa, Sabtu (5/3) malam. Sepintas lampu yang dijajarkan ditaman itu seperti ubur-ubur yang memancarkan cahaya pada malam hari. Ya, konsep lighting ini memang sengaja disajikan kepada pengunjung yang menghadiri privat party pernikahan Kenny dan Reza dilokasi yang bernuansa Bali itu. Privat party itu rupanya memang sengaja digelar sebagai kado pernikahan anaknya. Kenny merupakan anak bungsu pasangan ini. “Ini memang sengaja saya gelar. Sekaligus mempromosikan Villa yang kami miliki di Rajabasa. Bagaimana tanggapannya?,” ucap Hj. Tati Susman kepada Radar Lamsel yang berkeliling lokasi malam itu. Menurut perempuan berjilbab ini, Villa yang dimilikinya itu akan segera dipasarkan kepada publik. Masyarakat diperbolehkan untuk menyewa lokasi itu untuk perayaan yang bersifat terbatas. “Konsepnya privat party. Kapasitasnya bisa 200 orang. Malam ini undangan kami untuk 100 orang yang sudah berpasangan,” ungkap wanita yang lama di Jepang ini. Di lokasi ini, ada 7 kamar yang siap menampung masyarakat. Selain itu tempat pertemuan yang menghadap ke pantai Wartawan. Pantai wartawan atau yang lebih dikenal dengan Gunung Botak memang bersebelahan dengan lokasi ini. “Soal harganya belum bisa kami publis. Sebab, akan ada paketan tour yang kami tawarkan. Boleh dibilang tourism journey. Karena selain tinggal disini nanti akan kita gandeng masyarakat untuk mengajak keliling kesejumlah destinasi yang ada di Rajabasa. Kan lebih seru,” ungkap dia. Interior yang ada di Tats and Susa Villa juga menambah daya tarik villa yang berada di Jalan Raya Pesisir Rajabasa ini. Sejumlah lukisan dan kimono terpasang didinding bangunan yang terbuat dari kayu itu. Tak hanya menyajikan tempat penginapan. Tats and Susa Villa juga menyiapkan tempat makan yang berada tepat dipinggir pantai. Dengan hanya beralaskan pasir dan beratapkan langit, tempat makan ini memiliki daya tarik tersendiri. Belum lagi ditambah lighting ala ubur-ubur yang membuat gemerlap malam kian romantis. Menurut Tati kenyamanan dan ketenangan menjadi hal yang diutamakan di Tats and Suca Villa Rajabasa. Karenanya tempat itu, menurut dia, adalah tempat yang sangat cocok bagi orang-orang yang berprofesi sebagai penulis. “Tempat ini penuh inspirasi. Kami juga menyiapkan balkon yang bisa dijadikan tempat yang penuh inspirasi. Konsepnya ala Bali pokoknya,” ungkap dia. Dia berharap tempat itu menjadi salah satu lokasi yang dapat mendukung pariwisata di Kabupaten Lampung Selatan. Karenanya, ia akan mempromosikan Villa yang dimilikinya kepada khalayak ramai khususnya rekan-rekannya yang berada di Jakarta. “Lampung Selatan ini memiliki keindahan yang tersembunyi. Ketenangan kami dapatkan disini (Rajabasa’red),” ungkap dia. (*)

Sumber: