SMKN 2 Bakal Kerjasama dengan PT. AHM

SMKN 2 Bakal Kerjasama dengan PT. AHM

KALIANDA – Sekolah Menegah Kejuruan Negeri (SMKN) 2 Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan akan tengah mempersiapkan satu kelas baru khusus jurusan teknik mesin motor Honda. Pasalnya, sekolah tersebut akan bekerjasama menerapan kurikulum teknis standar motor (TSM) dengan PT. Astra Honda Motor (PT. AHM). Kepala SMKN 2 Kalianda Elita Sari, ST, MT mengungkapkan, pihaknya akan melakukan penandatanganan (MoU’red) kerjasama tersebut pada 12 April 2016 disekolahan setempat. Hal itu, diharapkan bisa lebih memantapkan kemampuan siswa khususnya pada jurusan mesin motor. “Jadi, penerimaan siswa di kelas baru itu bertepatan dengan penerimaan siswa tahun ajaran 2016/2017. Kita memberikan kuota 30 siswa baru untuk khusus kelas motor. Sekarang kami masih melakukan pengkajian soal persyaratan siswa agar bisa diterima di kelas tersebut,”ungkap Elita Sari diruang kerjanya, Senin (4/4). Dia menjelaskan, tenaga pengajar pada kelas jurusan mesin motor tersebut juga akan diberikan pembekalan secara khusus. Sebab, diperlukan tenaga khusus mengenai teknik standar mengajar tentang mesin motor merk Honda. “Karena kami menginginkan siswa yang ada di kelas motor lebih ahli dan memahami tentang mesin merek Honda. Sehingga nantinya jika tidak melanjutkan ke perguruan tinggi mereka sudah memiliki keahlian dibidang mesin otomotif khususnya mesin kendaraan roda dua merek honda,”jelasnya. Untuk bisa menjalin kerjasama dengan PT. AHM, tambah Elita, pihaknya sudah dari jauh hari mempersiapkan hal tersebut. Salah satunya, adalah menyiapkan berbagai sarana dan prasarana yang mendukung dan sesuai yang diinginkan oleh PT. AHM. “Kita sudah menyiapkan 1 ruang khusus bengkel mesin motor dan ruang kelas. Lalu, standarisasi guru yang mempunyai standar kerja Honda. Dan muaranya, para siswa nanti PKL di dealer-dealer milik Honda. Semua persyaratan itu sudah kita penuhi,”imbuhnya. Lebih lanjut dia mengatakan, bentuk kerjasama tersebut saangat saling menguntungkan. Sebab, bagi siswa yang dinilai layak memenuhi standar kerja PT. AHM usai menyelesaikan jenjang pendidikan akan langsung bekerja dengan rekomendasi dari sekolah. “Peluang ini sama dengan membuka lapangan kerja dan membantu pemerintah dalam mengurangi angka penganguran. Mudah-mudahan, kerjasama ini bisa berjalan sesuai dengan harapan,”pungkasnya. Diketahui, SMKN 2 Kalianda merupakan satu-satunya sekolah yang akan menjalin kerjasama dengan PT. AHM. Sedangkan si Provinsi Lampung, sudah ada 3 sekolah kejuruan yang telah menjalin kerjasama dengan PT. AHM. (idh)

Sumber: