Tim Gabungan Putar Balik Kendaraan Wisatawan

Tim Gabungan Putar Balik Kendaraan Wisatawan

TELUK PANDAN - Tim Gabungan dan Satgas Kamseltibcarlantas Polres Pesawaran melakukan penyekatan kendaraan, baik roda dua dan roda empat yang akan menuju sejumlah obyek wisata diwilayah pesisir Kabupaten Pesawaran.
Dari pantauan di lapangan, ratusan kendaraan yang akan menuju obyek wisata pantai diarahkan oleh Tim Gabungan dan Satgas Kamseltibcarlantas Polres Pesawaran untuk putar arah lantaran obyek wisata diwilayah pesisir Kabupaten Pesawaran masih tutup.
Kasat Lantas Polres Pesawaran, Iptu Amsar, S.Sos melalui pers realese Polres Pesawaran mengatakan bahwa Satgas Kamseltibcarlantas Polres Pesawaran melakukan penyekatan terhadap pengendara roda dua, roda empat dan roda enam yang hendak menuju Taman Hiburan Rakyat (THR) Pantai mutun dan sekitarnya.
\" Satgas Kamseltibcarlantas Polres Pesawaran memeriksa dokumen kendaraan dan dokumen kesehatan. Memutar arah balik kendaraan yg hendak menuju pantai THR mutun ke arah Bandar Lampung, kemudian dilanjukan patroli mobile ke arah pasar Hanura guna monitoring situasi terkini arus lalin dan melaksanakan sosialisasi pencegahan penularan covid-19,\" paparnya.
Disampaikan bahwa penyekatan kendaraan yang dilakukan oleh Satgas Kamseltibcarlantas Polres Pesawaran di Pospam Pantai Mutun tersebut untuk menjaga situasi kamtibmas dan kamseltibcar lantas di jalur Pantai Mutun, Kecamatan Teluk pandan.
\" Selain itu juga untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat cara pencegahan covid-19 dengan protokol kesehatan,\" tandasnya. (rls/esn)

Sumber: