’Perut Kenyang Jadi Lapar’ Lewat Jalan Poros Ketapang

’Perut Kenyang Jadi Lapar’  Lewat Jalan Poros Ketapang

KETAPANG – Kesabaran warga Kecamatan Ketapang patut diacungi jempol. Mereka menelan derita melewati jalan poros yang rusak parah sejak tiga tahun lalu. Jalan poros Ketapang yang menjadi kewenangan Provinsi ini belum tersentuh perbaikan. Padahal akses tersebut merupakan jalur penghubung Jalan Lintas Sumatera dengan Jalan Lintas Timur. Terdapat beberapa titik jalan yang mengalami kerusakan yang cukup parah. Kondisi kerusakan itu menimbuhkan keresahan warga sekitar dan pengguna jalan. Pasalnya, selain menyebabkan kecelakaan kerusakan tersebut juga menjadi rawan tindak kejahatan dijalan raya seperti pemalakan dan kejahatan lainnya. Pantauan Radar Lamsel, tingkat kerusakan yang cukup parah di ruas jalan Desa Sripendowo terdapat empat titik dan ruas jalan Desa Karangsari atau Jaka Utama satu titik. Warga setempat dan pengendara yang melintasi jalan poros tersebut meminta pemerintah segera tanggap untuk memperbaiki jalan rusak tersebut. “Kerusakan jalan poros ini sudah lama. Kerusakan jalan sudah seperti kubangan kerbau. Saat hujan deras lubang jalan yang lebar dan dalam itu penuh dengan genangan air. Pengendara sepeda motor sering terjebak oleh genangan air. Hal ini yang bisa menyebabkan kecelakaan,” tutur Wawan (25), pengendara yang melintasi jalan raya Ketapang, Selasa (31/8/2021). Masyarakat dan pengendara meminta pemerintah segera bertindak melakukan perbaikan permanen. “Selama ini perbaikan hanya tambal sulam. Perbaikan itu tidak mampu bertahan lama. Mungkin hanya bertahan sekitar satu bulan. Setelah itu jalan kembali rusak. Harapan kami, pemerintah melakukan perbaikan secara permanen seperti cor beton,” harap warga setempat. Kepala Desa Sripendowo Candra Irawan mengaku prihatin melihat kondisi jalan poros di desanya. Menurut Candra, kerusakan jalan raya Ketapang sudah dirasakan sejak tiga tahun lalu. Dikatakan, pemerintah melakukan perbaikan hanya tambal sulam yang tidak mampu bertahan lama. “Kerusakan jalan sangat parah. Ada beberapa titik kerusakannya seperti kubangan kerbau. Sangat dalam dan lebar. Kondisi jalan rusak ini sering menyebabkan kecelakaan. Dan yang patut di waspadai adalah, kerusakan ini sering di manfaatkan untuk melakukan aksi kejatahan seperti jambret, pemalakan dan lainnya,” kata Candra. Sementara itu, Camat Ketapang Madro’i,SE juga membernarkan kerusakan jalan poros Ketapang itu rusak parah. Madro’i yang hampir setiap saat melintasi jalan itu mengaku sangat mengeluhkan kondisi jalan yang berlubang cuku dalam itu. “Kerusakannya luar biasa parah. Perut kenyang begitu lewat jalan itu jadi laper karena kencang goncangan mobilnya,” ungkap Madro’i sambil berkelakar menanggapi kerusakan jalan utama tersebut. Camat Ketapang ini berharap kepada Pemerintah Provinsi segera memperbaiki jalan poros yang menghubungkan dua kecamatan tersebut. “Jalan poros Ketapang ini cukup sentral. Karena menjadi jalan utama mobilitas masyarakat dari Kecamatan Ketapang menuju Kalianda dan sekitarnya. Perbaikan jalan utama ini juga untuk mencegah kriminalitas dan kecelakaan yang diakibatkan kerusakan jalan tersebut,” pungkasnya.(man)  

Sumber: