BUMD Lampung Siapkan 117,5 Ton Beras Murah

BUMD Lampung Siapkan 117,5 Ton Beras Murah

Ilustrasi Gambar--

KALIANDA, RADARLAMSEL.DISWAY.ID - Kabupaten Lampung Selatan menjadi salah satu daerah yang menjadi lokasi Operasi Beras Murah Pemerintah Provinsi Lampung. Kegiatan tersebut digelar untuk membantu warga jelang perayaan Natal Tahun Baru 2024.

Dalam kegiatan ini, Pemprov Lampung hanya menyediakan beras murah untuk dijual kepada masyarakat. Total kuota beras untuk Lampung Selatan dalam gelaran operasi beras murah tersebut sebanyak 117,5 ton. 

“Beras murah ini akan disebar di 47 titik di Kabupaten Lampung Selatan. Tapi kita belum menentukan lokasinya. Akan kita koordinasikan lebih lanjut,” ungkap Kepala Bidang (Kabid) Perdagangan Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kabupaten Lampung Selatan, Firdaus saat dikonfirmasi awak media, Senin (4/12/2023).

BACA JUGA:Pemdes Talang Baru Pangkas Pohon Rawan Tumbang

Dia menegaskan, terlaksananya program ini setelah pihaknya melakukan koordinasi dengan Disdagperin Provinsi Lampung. Sehingga, mendapatkan program operasi beras murah dan operasi pasar murah.

“Karena keterbatasan anggaran di kita, lalu kita berkoordinasi dengan provinsi. Lalu, digelarlah acara operasi beras murah dan pasar murah dari Pemprov Lampung di Lampung Selatan. Pada intinya, kegiatan ini untuk membantu masyarakat dalam memperoleh sembako, khususnya beras saat natal dan tahun baru,” tegasnya.

Lebih lanjut dia menjelaskan, untuk operasi beras murah Pemerintah Provinsi Lampung tersebut dijadwalkan akan digelar pada 6-22 Desember 2023. Itu digelar di tiap kabupaten/kota di provinsi Lampung. Dan untuk Kabupaten Lampung Selatan sendiri dijadwalkan pada 11 Desember 2023.

“Harga jual beras tersebut sebesar Rp10.900 per kilogram. Beras tersebut berasal dari BUMD Provinsi Lampung bukan dari Bulog,” pungkasnya. (idh)

Sumber: