Rumah Gibran dan Erma Yusneli Lakukan Pogging di Desa-desa, Sumbangkan Dua Mobil Ambulan Untuk Masyarakat

Rumah Gibran dan Erma Yusneli Lakukan Pogging di Desa-desa, Sumbangkan Dua Mobil Ambulan Untuk Masyarakat

Wakil ketua Gerindra Lampung Selatan memberikan mobil ambulan gratis untuk masyarakat di kecamatan Natar. Febi Herumanika/Radar Lamsel.disway.id---

NATAR, RADARLAMSEL.DISWAY.ID - Wakil Ketua Partai Gerindra Lampung Selatan Erma Yusneli membuktikan kepada masyarakat kecamatan Natar dan Lampung Selatan bahwa dia akan selalu siapa mengabdi sepenuh hati kepada masyarakat.

Bentuk pengabdian Caleg suara tertinggi untuk kabupaten/kota se Provinsi Lampung itu ditunjukkannya dengan memberikan dua unit mobil ambulan untuk masyarakat di dapilnya.

" Satu mobil ambulan sudah satu tahun beroperasi, 6 bulan setelah itu saya tambah lagi satu, karena saya melihat mobil pertama sangat bermanfaat masyarakat jadi saya tambah lagi satu, nanti kalu ada Rezki saya tambah lagi insyaallah," ujar Erma Yusneli.

Pemberian mobil ambulan tersebut, kata Politikus Partai Gerindra ini, sebagai bentuk kepedulian keluarga besarnya kepada masyarakat yang membutuhkan.

" Sebaik-baik manusia itu adalah yang bermanfaat untuk sesama itu prinsip kami sekeluarga. Dua mobil ambulan itu kami serahkan kepada masyarakat, biaya operasional semuanya gratis, yang membutuhkan mobil silakan dipakai," kata Erma Yusneli.

Kata Caleg terpilih ini, untuk sekrang dia bersama rumah Gibran Lampung Selatan tengah melakukan pogging di wilayah yang terdapat kasus demam berdarah.

" Ada banyak keluhan di beberapa desa kasus DBD melonjak, saya berinisiatif melakukan pogging dan sekrang sudah berjalan di beberapa desa, yang mau pogging silakan kordinasi dengan tim, dua mobil ambulan silahkan dipakai gratis untuk masyarakat, " jelasnya.

Pada saat musim kemarau, lanjut Bunda Neli sapaan akrabnya, ada sekitar 7 titik sumur bor yang diberikannya untuk masyarakat secara sukarela.

" karena kasihan dengan masyarakat tidak punya air waktu kemarau, saya buatkan mereka sumur bor, awalnya saya sewa mobil tangki untuk keliling desa menyambangi warga kekurangan air, saya perhatikan manfaatnya hanya sebentar makanya saya bangun sumur bor untuk warga, saya hanya minta doa semoga kami selalu sehat dan terus memberi manfaat untuk sesama," pungkasnya.(*)

 

Sumber: