Desa Rejo Sari Salurkan BLT DD Tahap Awal Tahun 2024 Kepada 15 KPM

Desa Rejo Sari Salurkan BLT DD Tahap Awal Tahun 2024 Kepada 15 KPM

Penyaluran BLT DD di Desa Rejosari kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan. Febi Herumanika / Radarlamsel---

NATAR, RADARLAMSEL.DISWAY.ID - Dipastikan dalam minggu-minggu ini seluruh desa di kecamatan Natar sudah membagikan insentif RT, DPD, Kader Posyandu, Guru Ngaji, Guru Paud dan KPM, hal ini terlihat dari beberapa hari belakangan sejumlah desa telah melakukan pencairan dana desa di Bank Lampung cabang kecamatan Natar.

Pada hari ini Rabu 3 April 2024 setidaknya 3 Desa melakukan penyaluran Insentif untuk perangkat desa seperti RT dan para kader yang ada di desa masing-masing, tiga desa tersebut Candimas, Krawang Sari, Rejosari

Selain insentif, ketiga desa juga membagikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang telah diverifikasi dan validasi sebelumnya.

Mewakili Kepala Desa Rejosari, Mentari selaku Kaur Tata Usaha (TU) desa Rejosari mengatakan, hari ini pihaknya sudah membagikan BLT DD untuk 15 KPM.

" Alhamdulillah hari ini kita melaksanakan penyaluran BLT DD untuk tiga bulan kepada 15 KPM, besaran bantuan untuk masing-masing KPM yaitu Rp900 ribu," ujar Mentari.

Mewakili Camat Natar, Kasi Ekonomi dan Pembangunan kecamatan Natar Edo Hansen mengatakan, Harini ada beberapa desa yang secara bersamaan membagikan BLT DD dan Alhamdulillah semua berjalan dengan lancar.

Selain penyaluran BLT DD, Pemerintah desa juga membagikan insentif untuk RT, Kader Posyandu, BPD, Guru Ngaji, Guru Paud, dan KPM.

" Dana bantuan langsung tunai ini diambil dari dana desa dan menjadi program prioritas pemerintah pusat, dengan begitu harapan kami dana bantuan yang diberikan dimanfaatkan sebaik-baiknya," ungkap Kasi Ekobang.

Dalam kesempatan itu, Edo juga menyampaikan pesan Camat Natar supaya masyarakat menjaga kebersihan lingkungan untuk mengantisipasi lonjakan kasus demam berdarah dimusim pancaroba seperti saat ini.

" Karena dibeberapa wilayah ada peningkatan kasus DBD dengan begitu ibu camat berpesan supaya kita di desa harus rajin membersihkan lingkungan supaya nyamuk penyebab demam berdarah tidak berkembang di kecamatan Natar," kata Edo.

 

 

Sumber: