LPJU di Kota Kalianda, Dari Terang Terbitlah Gelap

LPJU di Kota Kalianda, Dari Terang Terbitlah Gelap

--

KALIANDA, RADARLAMSEL.DISWAY.ID - Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Lampung Selatan patut dipertanyakan. Selama beberapa bulan terakhir, instansi yang identik dengan seragam putih - biru ini tidak becus menangani lampu penerangan jalan umum (LPJU).

Buktinya sudah teramat nyata. LPJU di yang selama ini menerangi wajah Kecamatan Kalianda sebagai ibukota Kabupaten Lampung Selatan terus-terusan mati. Meski sudah diperbaiki, LPJU di sepanjang jalan protokol hingga depan SMP Negeri 1 Kalianda mati lagi.

Namun pada Minggu, 12 Mei 2024, tepatnya pada waktu malam hari, LPJU mulai dari kantor DPRD Kabupaten Lampung Selatan hingga depan Polres Lamsel yang lama sudah menyala lagi. Beda halnya dengan LPJU yang berada di sekitaran SMP Negeri 1 Kalianda yang masih mati.

Pada intinya, perbaikan yang dilakukan oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Lampung Selatan tidak bertahan lama alias sementara. Sekarang ini masyarakat bisa melihat langsung kondisi Kota Kalianda pada saat malam hari. Seperti apa kondisi dan pemandangannya.

BACA JUGA:Gotong Royong, Warga Terima Bantuan Sabes dari Bupati Lamsel

LPJU bukan cuma tentang penerangan, tapi juga soal keindahan. Bagaimana mungkin Kecamatan Kalianda bisa dicap sebagai ibukota bila lampu penerangan jalan saja mati. Keindahan yang selama ini tersedia terkesan hilang begitu saja. Dari terang, terbitlah gelap.

"Saya cocok dengan istilah dari terang terbitlah gelap, menggambarkan keadaan Kalianda sekarang," ujar Fatim (29), warga Kalianda.

Menurut Fatim, suasana di Kota Kalianda saat ini bukan terasa seperti ibukota. Lebih cocok disebut wilayah tertinggal yang masih minim penerangan. Padahal, lanjut dia, Kalianda punya fasilitas mumpuni yang seharusnya bisa lebih baik lagi dari sekarang. Tetapi faktanya tidak demikian.

Radar Lamsel menghubungi Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Lampung Selatan, Harrizon. Pria berkumis ini menjawab dengan singkat, jelas dan padat. "Nanti dicek petugasnya," katanya. (rnd)

Sumber: