Tujuh Desa di kecamatan Natar Salurkan BLT DD di Minggu Kedua, Target Selesai Seblum Idul Fitri

Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa di kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan. Febi Herumanika Radar --
NATAR, RADARLAMSEL.DISWAY.ID - Sebanyak Tujuh desa di kecamatan Natar selesai melaksanakan penyaluran bantuan langsung tunai dana desa (BLT DD) di Minggu kedua. Tujuh desa itu Bumi Sari, Candimas, Branti Raya, Rulung Raya, Purwo Sari, Bandarejo dan desa Sukadamai, Selasa 25 Maret 2025.
Mewakili 6 desa lainnya, Kepala Desa Rulung Raya sekaligus ketua Badan Kordinasi Desa kecamatan Natar, Maryoto mengatakan, Minggu kedua pembagian BLT DD berjalan lancar, menurut dia sebelum hari raya Idul Fitri seluruh desa di kecamatan Natar ditargetkan selesai menyalurkan bantuan yang berasal dari pemerintah pusat melalui dana desa tersebut.
" Insyaallah Minggu ini rampung seluruh desa sudah menyalurkan bantuan langsung tunai di kecamatan Natar, karena untuk dana BLT DD sudah dicairkan secara keseluruhan oleh masing-masing desa," kata Maryoto.
Selain menyalurkan bantuan langsung tunai, sejumlah desa di kecamatan Natar juga menyalurkan insentif kader posyandu, PKK, RT dan Insentif guru ngaji," ungkap Maryoto.
Sementara, Kasi Ekonomi Pembangunan kecamatan Natar, Edo Hansen, S.Kom, mewakili camat Natar mengatakan, sejauh ini sudah sekitar 20 desa di kecamatan Natar telah menyalurkan bantuan langsung tunai dana desa.
Kemungkinan, kata Edo, dua hari kedepan seluruh desa di Natar rampung melaksanakan pembagian BLT DD.
" Ada 6 desa lagi yang belum menyalurkan BLT DD, Insyaallah dua hari kedepan selesai semuanya, " ujar Edo.
Tenaga Pendamping Profesional Kementerian Desa Wilayah Natar Nurmala Sari mengatakan, insyaallah bantuan yang disalurkan kepada masyarakat tepat sasaran, sesuai ketentuan dari pemerintah pusat, karena sebelum disalurkan pihaknya bersama pemerintah kecamatan dan desa melakukan verifikasi dan validasi kelapangan degan tujuan bantuan tersebut betul-betul diberikan kepada orang-orang yang membutuhkan.
" Insyaallah semua tepat sasaran, karena kami turun langsung melihat kelapangan siapa saja calon penerimanya," kata Mala sapaan akrab.
Sumber: