Siswa MTsN 2 Lamsel Sabet Juara Umum KSM tingkat KKM
KALIANDA - MTsN 2 Lampung Selatan berhasil meraih juara umum pada lomba Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kelompok Kerja Madrasah (KKM) dibawah naungan MTsN 2 Lampung Selatan. Juara umum itu berhasil diraih berkat kemampuan dan kecerdasan siswa MTsN 2 Lampung Selatan dalam mengumpulkan nilai terbanyak pada ajang KSM yang melombakan tiga katagori mata pelajaran sekolah yakni Matematika, IPA, dan IPS. Kepala MTsN 2 Lamsel Dahrul, M. Pd. I mengatakan, dari tiga kategori mata pelajaran yang dilombakan, para siswa nya berhasil menyabet Juara I untuk katagori pelajaran Matematika terintegrasi dengan memperoleh nilai sebanyak 307, lalu juara I untuk katagori pelajaran IPA terintegrasi dengan mengumpulkan nilai sebanyak 292, dan juara II untuk katagori pelajaran IPS terintegrasi dengan mendapatkan nilai 229. “Alhamdullilah berkat kerjakeras dan upaya yang dilakukan, akhirnya siswa kami mampu menorehkan prestasinya dalam mengikuti ajang kompetisi sains madrasah yang baru kali pertama ini digelar oleh KKM MTsN Lampung Selatan,” ujar Dahrul kepada Radar Lamsel di Kalianda, Rabu (18/4) kemarin. Dahrul berharap, para siswanya dapat mempertahankan prestasi yang telah diraih ini. Ia pun mengharapkan siswa MTsN 2 Lampung Selatan mampu untuk bersaing dibidang sains dengan siswa MTsN yang ada diluar Kabupaten Lampung Selatan. “Prestasi yang telah diraih ini saya harapkan bisa terus ditingkatkan, agar dunia pendidikan madrasah dikabupaten ini menjadi lebih maju dan berkembang,” harapnya. Untuk diketahui, lomba kompetisi sains madrasah yang digelar Kelompok Kerja Madrasah (KKM) dibawah naungan MTsN 2 Lampung Selatan pada Senin lalu, itu diikuti sebanyak 25 perserta perwakilan dari masing-masing MTs yang tergabung dalam KKM MTsN 2 Lampung Selatan. Menurut rencana, para juara KSM tingkat KKM MTsN tersebut akan diikutsertakan kembali dalam ajang kompetisi sains madrasah ditingkat kabupaten pada tanggal 12 Mei 2018. (iwn)
Sumber: