Warga Tanya BST, Dinsos: Penyaluran Daris Pusat

Kamis 11-11-2021,08:55 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

PENENGAHAN - Bantuan Sosial Tunai (BST) sudah lama tak cair. Masyarakatnya pun mengeluhkan hal tersebut. Sebab, bantuan yang disalurkan langsung dari Kementerian Sosial (Kemensos) biasanya cair tiap 3 bulan sekali. Tapi sekarang, sudah 3 bulan lebih belum ada pemberitahuan. Idod (34), mengatakan waktu pencairan BST memang tidak menentu. Tapi selambat-lambatnya pencairan BST biasanya tidak sampai 4 bulan. Warga Desa Kampung Baru ini pun bertanya-tanya, apakah bantuan tersebut masih ada atau sudah dihapuskan. \"Enggak tentu, kadang sebulan (cair), kadang dua bulan, kadang tiga bulan,\" ujarnya kepada Radar Lamsel, Selasa (9/11/2021). Aan (36), warga lainnya, mengatakan sudah 5 bulan BST tidak cair. Meski begitu, ia enggan menanyakan masalah itu kapada pemerintah desa karena penyalurannya wewenangnya Kemensos. Tetapi, kata dia, masyarakat juga perlu diberi kejelasan oleh pemerintah pusat. \"Kalau tidak salah 5 bulan, pikir saya juga kok lama bener enggak cari-cari. Sedangkan BLT lanjut terus,\" katanya. Sekretaris Desa Tetaan, Andri, mengaku bahwa pihaknya sudah memberitahu masyarakat bahwa penyaluran BST tidak sama dengan BLT. Tapi Andri tidak menampik kalau ada kecemburuan sosal di tengah-tengah masyarakat terkait dua bantuan itu. \"Sudah 3 orang yang tanya soal itu. Mereka kira, kami yang meng-off bantuannya. Semenjak BLT cair terus, jadi ada kecemburuan,\" katanya. Dikonfirmasi soal BST yang belum juga cair, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Lampung Selatan, Dul Kahar, A.P.,M.Si mengatakan bahwa penyaluran bantuan berupa uang tunai itu bukan wewenang satuan kerjanya. Dul Kahar menjelaskan kalau BST itu program Kemensos, yang penyalurannya dilakukan kementerian langsung. \"Pencairan melalui Kantor Pos, kemudian langsung kepada penerima. Seperti itu mekanismenya,\" katanya. (rnd)

Tags :
Kategori :

Terkait