Kawasan Pantai Ketang, Kelurahan Wayurang, Kecamatan Kalianda memang merupakan salah satu potensi wisata bahari yang menjadi andalan warga Ibu Kota Kabupaten Lampung Selatan. Namun, minimnya dukungan dari pemkab sehingga akses jalan dikawasan tersebut kondisinya memprihatinkan. Seperti apa kondisinya saat ini ? Laporan IDHO MAI SAPUTRA, KALIANDA Musim panas berdebu, jika musim hujan bak kubangan kerbau. Pernyataan ini sepertinya pantas diberikan mengenai keberadaan akses jalan menuju kawasan Pantai Ketang. Padahal, kawasan tersebut masih menjadi andalan masyarakat untuk menikmati keindahan laut yang masih alami. Wajar saja, jika wilayah Pantai Ketang menjadi tempat yang wajib dikunjungi masyarakat untuk sedekar menghabiskan waktu sore bersama keluarga. Bahkan, tak sedikit pula warga Kota Kalianda yang menjadikannya tempat berenang bersama keluarga saat liburan akhir pekan. Meskipun, masyarakat mengetahui resiko untuk menuju kawasan tersebut harus melintasi jalan rusak penuh berlubang. Hanya sekitar dua kilometar jalan mulus yang telah diperbaiki Pemkab Lamsel di kawasan pemukiman warga Lingkungan Sinar Laut, Kelurahan Wayurang sekitar dua tahun silam. Namun sayangnya, hingga saat ini belum terlihat progres atau rencana perbaikan jalan dikawasan tersebut. Bahkan, wacana Pemkab Lamsel yang akan menjadikan kawasan tersebut menjadi waterfront city juga belum tampak geliatnya. Warga Kalianda berharap pemerintah bisa melakukan perbaikan pada akses jalan yang memang sudah ada sejak lama. Bukan memprogramkan kawasan baru yang belum juga diketahui kejelasannya. “Mendingan diperbaiki dulu jalan yang sudah ada ini. Bukan mewacanakan pengembangan akses jalan baru tetapi belum jelas. Toh akses jalan yang sudah ada ini cukup memadai untuk menunjang kepariwisataan. Apalagi setiap harinya jalan ini memang satu-satunya akses masyarakat Dusun Ketang untuk menuju pusat pemerintahan,”ucap Andy Syafriandi seorang mahasiswa di Kalianda, kemarin. Kerusakan jalan di wilayah tersebut, lanjutnya, menjadi salah satu penyebab tingginya tingkat kejahatan. Sebab, pengendara tidak bisa memacu cepat kendaraannya saat berada dilokasi jalan rusak dan berlubang. “Kalau jalan sudah mulus, otomatis lokasi ini bakal lebih ramai. Kondisi jalan yang sangat buruk seperti ini saja kawasan ini selalu ramai. Tidak hanya di waktu sore hari, pagi hari dan sejak subuh juga ada saja masyarakat yang mandi di pantai Ketang ini,”imbuhnya. Menurutnya, sudah sepantasnya jika pemerintah bisa melakukan perbaikan jalan dalam waktu dekat. Sebab, kawasan tersebut berada di wilayah pusat Kota Kalianda yang sangat dekat dengan sektor pemerintahan. “Ini kawasan pantai yang berada di belakang Kantor Pemkab. Di kota saja masih banyak jalan yang rusak bagaimana dengan yang diwilayah kecamatan. Itu saja tolak ukurnya. Kalau jalan Pantai Ketang ini mulus, saya yakin perekonomian masyarakt kecil juga bisa berjalan,”tukas mahasiswa jurusan ekonomi ini. Menanggapi hal tersebut, Wakil Bupati Nanang Ermanto tidak memungkiri jika kondisi jalan di kawasan tersebut rusak berat dan butuh perbaikan. Bahkan, pihaknya berjanji akan segera memprogramkan perbaikan jalan diwilayah tersebut. “Ya, segera nanti saya minta Pak Camat untuk mendata dan mengusulkan. Karena, setahu saya jalan ini ada jalan tembus menuju Jalan Lintas di wilayah Kelurahan Way Lubuk. Mudah-mudahan, secepatnya bisa kita bangun,”ungkap Nanang di Pantai Alau-alau Kalianda, kemarin. (*)
Kapan Jalan Pantai Ketang Diperbaiki ?
Jumat 28-07-2017,08:34 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :