Maraknya Sejak Lama, Pekan Depan Baru Ditinjau

Rabu 30-09-2020,08:04 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KALIANDA- Sejak bertahun-tahun marak pemasangan Maraknya pemasangan cadong atau perangkap ikan Dusun Sumberjaya, Desa Bandar Agung, Kecamatan Sragi mulai direspon oleh Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Lampung Selatan. Dinas yang membidangi sektor budidaya perikanan itu juga akan segera melakukan peninjauan lansung terkait pemasangan cadong yang sudah lama dikeluhkan oleh petani tambak itu. Hal tersebut diutarakan oleh Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Lampung Selatan, Meizar Melanesia. Pihaknya akan segera mengambil tindakan terkait pemasangan perangkap ikan irigasi yang menjadi keluhan petani tambak tersebut. “Keluhan petani tambak ini akan segera kita tanggapi. Kita juga akan melakukan peninjauan langsung dilapangan bagaimana kondisinya,” ujar Meizar memberikan keterangan kepada Radar Lamsel, Selasa (29/9) kemarin. Meizar menuturkan, peninjauan tersebut akan dilakukan pekan depan. Untuk memastikan pemasangan perangkap ikan di saluram irigasi tembak tersebut apakah sebuah pelangggaran. “Pemasangan cadong ini memang menjadi kendala bagi petani tambak. Tapi akan kita tinjau dulu, apakan pemasangan perangkap ikan ini ada sebuah pelanggaran atau bukan. Jika pelanggaran baru kita tertibkan. Dengan begitu tidak ada keributan antara petani dan pemilik cadong,” teranganya. Sementara itu Sudarto (45) salah satu petani tambak Dusun Sumberjaya mengharapkan, Dinas Kelautan dan Perikanan segera melakukan penertiban. Sebab, pemasangan perangkap ikan tersebut, juga menjadi penyebab terjadinya pendangkalan disaluran irigasi. Sehingga setiap musim kemarau aktivitas pertambakan di dusun setempat menjadi tidak produktif. “Peninjauan ini sangat kami tunggu. Degan harapan pemasangan cadong di saluran irigasi tambak ini bisa segera ditertibkan. Karena sangat mengganggu petani, pasokan air jadi terhambat, apalagi kalau musim kemarau,” pungkasnya. (vid)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Senin 02-12-2024,08:21 WIB

Iklan Kehilangan