Daftar Balonbup Lamsel, Ketua DPW PAN Lampung Soroti DOB
radarlamsel.com - Ketua DPW PAN Provinsi Lampung, Irfan Nuranda Djafar resmi terdaftar sebagai Bakal Calon Bupati Lampung Selatan. Itu ditegaskannya usai memulangkan berkas pendaftaran Balonbup ke markas DPD PAN Lamsel, Senin (30/9) pukul 11.00 WIB. Langkah politik Irfan untuk maju mencalon sebagai Balonbup Lamsel, dilandasi dorongan konstituen dan fakta sejarah keterikatannya dengan Lamsel. Ia juga mengisyaratkan bahwa Daerag Otonomi Baru (DOB) menjadi PR untuk dituntaskan. \"Hadir sebagai bakal calon bupati lamsel dari kubu PAN. Niat tulus dan memang betul secara sejarah kakek saya pernah mengambdi di Lamsel. Ini bagian daripada sejarah kedekatan kami dengan lamsel, dan saya diamanatkan untuk memperhatikan Lampung Selatan ini,\" ujarnya kepada wartawan. Pentolan PAN Lampung ini mengaku tak khawatir berkompetisi dengan tokoh lainnya untuk mendapat rekomendasi dari PAN Lamsel. Ia juga tak mempersoalkan keikutsertaan sederet tokoh PAN Lamsel yang juga mendaftar di DPD PAN sebagai Balonbup. \"Kalau di PAN itu biasa, siapapun yang mendaftar semua punya kesempatan yang sama. Bahkan sebelum saya datang kesini (PAN Lamsel) saya sempat berkomunikasi juga dengan saudaraku Ahmat Fitoni Hasan (Ketua DPD PAN Lamsel). Artinya kami berkompetisi secara sehat dan tentunya tidak ada masalah,\" terangnya. Disinggung ihwal mendaftar di parpol selain PAN? Irfan mengatakan masih melihat peluang yang ada dengan kata lain dirinya masih wait and see. Namun diakuinya di beberapa parpol seperti PKB dan NasDem akan disambanginya. \" Kita lihat peluang yang ada. Wait and see, kemungkinan PKB dan NasDem juga akan kami datangi untuk daftar,\" tambahnya. Sementara Ketua MPP PAN Lamsel Amri Shohar menegaskan bahwa rekomendasi PAN bakal turun kepada calon terbaik yang memenuhi syarat. Salah satunya elektabilitas calon, kendati Ketua DPW PAN yang mendaftar kata dia PAN tetap memperlakukan sama dengan pendaftar lainnya. \" Kemarin pak Ketum Zulhas sudah berkomunikasi dengan kami. Artinya semua tokoh yang mendaftar memiliki peluang yang sama. Keputusan tetap dari DPP PAN, kami yakin rekom itu akan jatuh kepada calon terbaik,\" pungkasnya. Pantauan radarlamsel.com Ketua DPW PAN itu datang dengan membawa simpatisan. Dalam audiensi itu Irfan Nuranda Djafar tampak memberi buah tangan ke panitia penjaringan pilkada PAN Lamsel, berupa buku berjudul \'Ayah\'. (ver)
Sumber: